Perluas Jangkauan, Etawalin Gandeng TikTok

PRODUK kambing herbal di Indonesia, Etawalin mengumumkan kolaborasi strategis dengan TikTok. Langkah itu bertujuan untuk meningkatkan brand awareness dan penjualan melalui kampanye kreatif di TikTok, platform yang sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia.

Melalui kerjasama itu, penjualan Etawalin diharapkan meningkat sebesar 59% di awal tahun 2024. Target audiens kampanye ini adalah individu berusia 25-34 tahun yang berdomisili di kota-kota besar dan tertarik pada gaya hidup sehat serta tren kuliner.

Data 2024 menunjukkan bahwa TikTok memiliki lebih dari 126,83 juta pengguna aktif di Indonesia, menjadikannya platform ideal untuk memperluas jangkauan konsumen dan memperkuat hubungan dengan pelanggan.

“Kolaborasi dengan TikTok adalah langkah strategis kami untuk lebih mendekatkan diri dengan konsumen muda yang aktif di media sosial. Melalui kampanye kreatif di TikTok, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran akan manfaat susu kambing herbal Etawalin dan memperluas pasar kami,” kata Dr Erwin Panigoro, Executive Vice President Brand Marketing PT Herbathos Untuk Indonesia.

BACA JUGA  Pemprov Jateng dan Fujian Berkomitmen Tingkatkan Kerjasama

Sebagai bagian dari kolaborasi ini, Etawalin telah berpartisipasi dalam festival kuliner TikTok Indonesia pertama, #FoodFestOnTikTok 2024 yang berlangsung pada 25-26 Mei 2024 di Lapangan Banteng, Jakarta, dengan suasana ruang terbuka hijau untuk pengalaman bersantap ala piknik yang menyenangkan. Festival ini juga akan menginspirasi pengunjung untuk menciptakan konten kreatif dan menikmati kuliner dengan cara yang sehat dan menyenangkan.

Pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas di booth Etawalin, termasuk mencicipi susu Etawalin hangat gratis, mendapatkan merchandise eksklusif, dan bermain mesin tinju dengan hadiah menarik. Salah satu pengunjung, Hariyanto, berkomentar, “Etawalin rasanya enak, mirip susu jahe. Cocok diminum setiap hari, nyaman di perut dan manfaatnya terasa.”

BACA JUGA  Rayakan Hari Donor Darah Sedunia, Lemonilo Berkomitmen Jaga Kesehatan Masyarakat

“Kolaborasi dengan Etawalin menunjukkan bagaimana merek dapat menggunakan TikTok untuk menciptakan koneksi kuat dan otentik dengan audiens mereka. Kami antusias melihat konten kreatif Etawalin menginspirasi serta mengedukasi jutaan pengguna TikTok di seluruh Indonesia,” ujar Head of Operations TikTok Indonesia, Emil Gaffar. (YY/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

PT SGN Ajak Generasi Muda Tekuni Pertanian Tebu

PT Sinergi Gula Nusantara (SGN) mengajak kalangan generasi muda untuk menekuni pertanian khususnya tebu. Anak perusahaan PTPN III (Persero) Holding Perkebunan ini membuka kesempatan kalangan anak muda untuk menjadi petani/pekebun…

TPID DIY Pastikan Stok Bahan Pokok Aman dan Harga Stabil Jelang Nataru

SETELAH meninjau sejumlah lokasi di Kulonprogo, TPID (Tim Pengendali Inflasi Daerah) Daerah Istimewa Yogyakarta memastikan tidak terjadi kenaikan harga bahan kebutuhan pokok pada menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

KPU Riau Puas, Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Meningkat

  • December 6, 2024
KPU Riau Puas, Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Meningkat

KPU Riau Tetapkan Paslon Abdul Wahid-SF Hariyanto Menang Pilgub

  • December 6, 2024
KPU Riau Tetapkan Paslon Abdul Wahid-SF Hariyanto Menang Pilgub

Artis Hana Hanifah Diduga Terima Aliran Dana Korupsi SPPD Fiktif 

  • December 6, 2024
Artis Hana Hanifah Diduga Terima Aliran Dana Korupsi SPPD Fiktif 

Tiga Kabupaten di Riau Tetapkan Status Siaga Darurat Banjir 

  • December 6, 2024
Tiga Kabupaten di Riau Tetapkan Status Siaga Darurat Banjir 

Pengelolaan Aset Pemda Sidoarjo Harus Ada Perbaikan

  • December 6, 2024
Pengelolaan Aset Pemda Sidoarjo Harus Ada Perbaikan

PT SGN Ajak Generasi Muda Tekuni Pertanian Tebu

  • December 6, 2024
PT SGN Ajak Generasi Muda Tekuni Pertanian Tebu