I.N Stray Kids Donasi 100 Juta Won untuk Pasien Kanker Anak

I.N anggota boyband Korea Stray Kids merayakan ulang tahunnya dengan berbagi cinta dengan cara bermakna.

Pada 8 Februari, dalam rangka merayakan ulang tahunnya, I.N menyumbangkan total 100 juta won (sekitar 68.670 dolar AS) kepada Samsung Medical Center.

Donasi tersebut akan digunakan untuk menutupi biaya pengobatan pasien kanker anak dari keluarga kurang mampu yang sedang menjalani perawatan di pusat medis tersebut.

I.N Stray Kids membagikan pemikirannya, “Saya berpartisipasi dalam donasi ini dengan harapan agar para pasien kanker anak yang bertahan di musim dingin ini bisa pulih kesehatannya dan tumbuh besar dengan impian mereka,” ujarnya.

“Saya bersyukur dan bahagia bisa membagikan cinta yang luar biasa dari para penggemar di hari ulang tahun saya kepada anak-anak ini,” lanjutnya seperti dikutip Soompi.

BACA JUGA  Video Musik Lagu Lotto Milik Exo Tembus 200 Juta Penayangan

Komitmen I.N terhadap nilai berbagi terus bersinar.

Pada tahun 2024, ia diangkat sebagai anggota termuda (di usia 23 tahun) dari Green Noble Club, sebuah kelompok donatur besar dari ChildFund Korea, atas donasinya yang melebihi 100 juta won.

Dengan kontribusi terbarunya ini, ia sekali lagi menyebarkan kehangatan kepada masyarakat.

Stray Kids baru saja mendulang sukses dengan tayangan YouTube mereka telah ditonton 400 juta viewers.

Pada 7 Februari sekitar pukul 08.56 KST, video musik Stray Kids untuk lagu hits mereka tahun 2021, “Thunderous,” melampaui 400 juta penayangan di YouTube. (S-01)

BACA JUGA  Seunghan Resmi Keluar Dari RIIZE Bikin Syok

Siswantini Suryandari

Related Posts

Bayar Tiket Commuter Line Bisa Gunakan QRIS

KAI Commuter mendukung inovasi baru dalam sistem pembayaran digital berupa Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) Tap. Transaksi yang diluncurkan Bank Indonesia (BI) ini memungkinkan transaksi dengan memindai QR Code…

Enam Bidang Studi di Undip Masuk QS WUR by Subject 2025

ENAM bidang studi Universitas Diponegoro  masuk pada pemeringkatan Quacquarelli Symonds World University Rankings (QS WUR) by Subject 2025, atau bertambah satu dibanding tahun 2024. Adapun peringkat UNDIP pada QS WUR…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

8000 Pelari Ditargetkan Ikuti Purwokerto Half Marathon 2025

  • March 15, 2025
8000 Pelari Ditargetkan Ikuti Purwokerto Half Marathon 2025

Jelang Arus Mudik, Sambungan Jembatan Arteri Porong Amblas

  • March 15, 2025
Jelang Arus Mudik, Sambungan Jembatan Arteri Porong Amblas

Bakso Bintang Asia Bandung Perpaduan Kuliner Asia Tenggara

  • March 15, 2025
Bakso Bintang Asia Bandung Perpaduan Kuliner Asia Tenggara

Bayar Tiket Commuter Line Bisa Gunakan QRIS

  • March 15, 2025
Bayar Tiket Commuter Line Bisa Gunakan QRIS

Enam Bidang Studi di Undip Masuk QS WUR by Subject 2025

  • March 15, 2025
Enam Bidang Studi di Undip Masuk QS WUR by Subject 2025

Gakkum Kehutanan Tangkap Pembalak Liar di Kerumutan 

  • March 15, 2025
Gakkum Kehutanan Tangkap Pembalak Liar di Kerumutan