PDIP Apresiasi Keputusan Gibran Mundur dari Wali Kota Solo

PDIP menyebut tidak ada yang salah dari keputusan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wali  Kota Solo. Mereka justru mengapresiasi keputusan Gibran yang juga Putra Sulung Presiden Jokowi itu menjelang dilantik sebagai Wapres RI terpilih.

“Saya sangat menghormati appreciate dengan Mas Gibran yang mundur sebagai Wali Kota dan bersiap-siap untuk memangku jabatan baru di bulan Oktober yang akan datang,” ungkap Ketua DPP PDI Perjuangan, Said Abdullah

Menurut dia hal itu bisa diartikan sebagai persipan Gibran dalam  mengemban jabatan baru. Jadi wajar jika Gibran meninggalkan Solo untuk mempersiapkan diri sebagai orang nomor dua di Indonesia.

“Ya menjadi sesuatu yang wajar jika Mas Gibran meninggalkan Solo supaya mendapatkan, bukan sekadar suasana tapi mempersiapkan diri untuk menjadi orang kedua di republik,” tegas Said.

BACA JUGA  Ganjar Sebut Nama Anies Masih Dibahas untuk Pilgub Jakarta

Sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka  memastikan melepas jabatan Wali Kota Solo yang diemban sejak 26 Februari 2021. Ia menyerahkan surat pengunduran diri kepada Ketua DPRD Solo, Budi Prasetyo, Selasa sore (16/7).

Pengunduran diri sebagai wali kota yang sudah dilakoni selama tiga tahun bersama Wakil Wali Kota Teguh Prakosa ini, diakui Gibran tidak lepas dari posisinya sebagai wakil presiden terpilih yang akan mendampingi Prabowo Subianto, yang akan menjalani pelantikan pada 20 Oktober mendatang. (*/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

SETYO Budiyanto meraih suara terbanyak sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masa jabatan 2024-2029. Terpilihnya Setyo melalui pungutan suara yang dilakukan oleh Komisi III DPR RI di Komplek Parlemen, Senayan,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Rusia Mulai Tembakan Rudal Balistik ke Ukraina

  • November 22, 2024
Rusia Mulai Tembakan Rudal Balistik ke Ukraina

Kemensos dan BGN Kolaborasi Program Makan Bergizi Gratis

  • November 22, 2024
Kemensos dan BGN Kolaborasi Program Makan Bergizi Gratis

Tiga Pesan Anies untuk Memenangkan Pramono-Rano Karno

  • November 22, 2024
Tiga Pesan Anies untuk Memenangkan Pramono-Rano Karno

Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

  • November 22, 2024
Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

  • November 22, 2024
Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama