Terbakarnya Tiga Kereta Cadangan Diselidiki Polisi

TERBAKARNYA tiga kereta cadangan yang sedang stabling atau posisi menunggu dinas di Stasiun Yogyakarta, Rabu (12/3) dalam penyelidikan Polresta Yogyakarta.

Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Aditya Surya Darma, mengatakan fokus utama penyelidikan adalah penyebab kebakaran.

“Kami masih bekerja untuk menyelidiki kasus ini termasuk Inafis yang masih berada di lapangan,” kata Aditya Surya, Rabu (12/3).

Ia belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran dan asal api yang kemudian menghanguskan tiga kereta tersebut.

Menurutnya  lokasi tempat parkir kereta yang siap digunakan itu merupakan lokasi yang steril.

Namun,Kapolresta enggan menduga-duga. Ia menegaskan penyelidikan masih berlangsung dan diharapkan dalam waktu dekat bisa mengungkap kejadiannya.

Sementara Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menyamaikan keprihatiannya atas kejadian kebakaran yang menimpa tiga kereta cadangan yang sedang stabling di Stasiun Yogyakarta.

BACA JUGA  PT KAI Ubah Sejumlah Perjalanan Kereta mulai 1 Juli 2024

Kepada wartawan usai bertemu Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X di Kepatihan, Menhub memastikan akan melalukan evaluasi internal PT Kereta Api Indonesia.

“Keselamatan semua moda transportasi menjadi prioritas kami. Mengenai kejadian kebakaran ini, kami menunggu hasil penyelidikan dari pihak kepolisian untuk mengetahui sebabnya,” ujarnya.

Dudy menegaskan setiap kecelakaan harus dievaluasi secara menyeluruh, termasuk insiden kebakaran yang terjadi di Stasiun Yogyakarta.

“KAI akan melakukan penyelidikan internal guna mengidentifikasi potensi kelalaian atau faktor teknis yang menyebabkan kebakaran,” ujarnya.

“Kami harus menyelidiki secara internal untuk KAI sebab dan musabab kebakaran tersebut,” lanjutnya.

Polisi dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) juga bakal turun tangan untuk menyelidiki insiden ini.

BACA JUGA  KAI Daop 6 Yogyakarta Gelar Kompetisi Jurnalistik 2024

Tiga kereta cadangan terparkir di emplasemen Stasiun Tugu Yogyakarta terbakar Rabu (12/3) sekitar pukul 06.44 WIB dan berhasil dipadamkan pukul 07.30 WIB. (AGT/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

KAI Wisata Siapkan Delapan Fasilitas untuk Pelanggan

KAI Wisata telah menyiapkan delapan jenis fasilitas yang dapat dimanfaatkan oleh para pelanggan selama masa angkutan lebaran 2025. Direktur Utama KAI Wisata Hendy Helmy menjelaskan delapan fasilitas itu antara lain…

Panel Ahli Keluarkan Pedoman Mitigasi Bila Gunung Fuji Erupsi

SEBUAH panel ahli di Jepang mengeluarkan pedoman bagi penduduk di wilayah Tokyo Raya pada Jumat (21/3) jika Gunung Fuji erupsi. Panel tersebut  menyarankan mereka untuk tetap berada di dalam rumah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

KAI Wisata Siapkan Delapan Fasilitas untuk Pelanggan

  • March 25, 2025
KAI Wisata Siapkan Delapan Fasilitas untuk Pelanggan

Panel Ahli Keluarkan Pedoman Mitigasi Bila Gunung Fuji Erupsi

  • March 25, 2025
Panel Ahli Keluarkan Pedoman Mitigasi Bila Gunung Fuji Erupsi

Skuad Garuda Siap Bangkit Lawan Bahrain di SUGBK

  • March 24, 2025
Skuad Garuda Siap Bangkit Lawan Bahrain di SUGBK

Polisi Amankan 2 Truk yang Beli Solar Subsidi secara Ilegal

  • March 24, 2025
Polisi Amankan 2 Truk yang Beli Solar Subsidi secara Ilegal

Gubernur Jateng Cek Kepastian Perusahan Beri THR

  • March 24, 2025
Gubernur Jateng Cek Kepastian Perusahan Beri THR

Korupsi Dinilai Sudah jadi Tradisi di Indonesia

  • March 24, 2025
Korupsi Dinilai Sudah jadi Tradisi di Indonesia