Polda DIY dan Kompolnas Tinjau Pengamanan Nataru

KEPOLISIAN Daerah Yogyakarta bersama Tim Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) meninjau langsung kesiapan pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Senin (23/12).

Peninjauan dimulai dari kawasan wisata Pantai Parangtritis dan dilanjutkan ke Pos Teteg Malioboro, yang merupakan dua lokasi dengan tingkat keramaian tinggi selama libur akhir tahun.

Peninjauan ini, kata Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Nugroho Arianto untuk memastikan kesiapan personel, sarana, dan prasarana pengamanan, serta langkah antisipasi berbagai potensi kerawanan.

Fokus utama pengamanan adalah memberikan rasa aman kepada masyarakat, baik di area wisata maupun pusat keramaian kota.

Nugroho Arianto menambahkan langkah-langkah pengamanan telah dirancang secara matang untuk mengantisipasi berbagai potensi risiko selama Nataru.

BACA JUGA  Polda Jambi Kembali Masuk Nominasi Lima Terbaik

“Pengamanan di Pantai Parangtritis dan kawasan Malioboro menjadi prioritas, mengingat tingginya kunjungan wisatawan. Kami telah menempatkan personel gabungan di titik-titik strategis, serta mempersiapkan langkah antisipasi terhadap potensi bencana, kriminalitas, dan kepadatan lalu lintas,” ujarnya.

Di Pantai Parangtritis, rombongan meninjau kesiapan tim SAR, jalur evakuasi, dan pengawasan area pantai untuk mencegah insiden akibat gelombang pasang. Adapun di Teteg Malioboro fokus pengamanan adalah arus pejalan kaki dan pengawasan terhadap potensi tindak kriminal.

Sinergitas

Kombes Nugroho menambahkan bahwa pihaknya mengimbau masyarakat untuk selalu waspada selama berada di tempat umum.

“Jika ada situasi darurat, masyarakat dapat segera melapor ke pos pengamanan terdekat atau memanfaatkan layanan hotline kepolisian,” tambahnya.

BACA JUGA  Polda DIY Ungkap Penyalahgunaan Izin Penjualan Miras

Dengan skema pengamanan yang terorganisir dan sinergitas dengan berbagai pihak, diharapkan perayaan Natal dan Tahun Baru di Yogyakarta akan berlangsung aman, lancar, dan kondusif bagi seluruh masyarakat. (AGT/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Harimau Berkeliaran di Areal Perkebunan, BBKSDA Riau Pasang Camera Trap

SEEKOR harimau Sumatra (Panthera Tigris Sumatrae) dilaporkan berkeliaran di PT Wilmar, tepatnya di kawasan Pabrik Goni Km 110 Kelurahan Pelintung, Kecamatan Medang Kampai, Kota Dumai, Riau. Kejadian kemunculan harimau itu…

Korban Tenggelam di Sungai Progo belum juga Ditemukan

PENCARIAN hari kedua korban tenggelam di alur Sungai Progo belum menemui hasil. Tim gabungan masih belum berhasil menemukan jasad korban hingga hari kedua. “Hingga hari Minggu atau hari kedua pencarian…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Liverpool Kunci Gelar dengan Meyakinkan

  • April 28, 2025
Liverpool Kunci Gelar dengan Meyakinkan

Harimau Berkeliaran di Areal Perkebunan, BBKSDA Riau Pasang Camera Trap

  • April 27, 2025
Harimau Berkeliaran di Areal Perkebunan, BBKSDA Riau Pasang Camera Trap

Bhayangkara Jaga Asa ke Grand Final Proliga

  • April 27, 2025
Bhayangkara Jaga Asa ke Grand Final Proliga

Korban Tenggelam di Sungai Progo belum juga Ditemukan

  • April 27, 2025
Korban Tenggelam di Sungai Progo belum juga Ditemukan