Jelang Nataru, Dishub Jateng Siapkan Posko dan Cek Kelaikan Bus

MENJELANG libur Natal dan Tahun Baru 2025, Dinas Perhubungan Jawa Tengah menyiapkan sejumlah skenario untuk memperlancar arus kendaraan yang akan melintas. Di antaranya, penyiapan pos komando (posko) hingga ramp check angkutan umum dan bus pariwisata.

Hal itu dikatakan Kepala Dishub Jateng Henggar Budi Anggoro, Senin (9/12). Ia menjelaskan, posko pantauan Nataru terpadu akan digelar mulai 22 Desember 2024 hingga 4 Januari 2025.

Ia menyebut, akan ada satu posko terpadu, ditambah enam posko di Balai Pengelola Sarana Prasarana Perhubungan (BPSSP), dan tersebar di puluhan terminal tipe B.

“Posko terpadu ada di Gedung Wahana Grha Dishub Jateng, yang terdiri dari sembilan koordinator bidang, mulai infrastruktur, lalu lintas hingga komunikasi. Kemudian ada enam (posko) di balai wilayah, dan posko di 23 terminal tipe B,” ujarnya.

BACA JUGA  Istighosah dan Doa Lintas Agama Sambut 2025 di Jateng

Siagakan petugas

Selain posko yang digelar oleh Dishub Jateng, ada pula 39 titik posko yang berada di bawah pengelolaan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD). Juga, akan ada penyiagaan petugas, untuk melakukan traffic counting di empat wilayah simpul perbatasan Jateng dengan provinsi lain.

Terkait personel, Henggar menyebut, telah mempersiapkan sekitar 427 petugas dari Dishub Provinsi Jawa Tengah.  Soal pergerakan orang masuk keluar Jateng, diprediksi ada kenaikan 5-10 persen dibanding tahun lalu. Diperkirakan sebanyak 9.165.289 orang masuk dan 8.760.635 orang keluar, selama libur Nataru 2024/2025. (Htm/N-01)

BACA JUGA  KAI Commuter Yogya Angkut 331.952 Penumpang selama Nataru

Dimitry Ramadan

Related Posts

Rumah Sehat Pertamina Hadir di Tanjung Mas Semarang

PERTAMINA Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah menghadirkan Rumah Sehat Pertamina yang diresmikan pada Minggu (27/4). Rumah Sehat Pertamina adalah fasilitas terintegrasi yang akan digunakan masyarakat Kelurahan Tanjung Mas dan…

Kemenag Imbau Jemaah Jangan Tertipu Tawaran Visa Non Haji

DIRJEN Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag) Hilman Latief mengimbau warga Indonesia untuk tidak tertipu tawaran berangkat dengan visa non haji. Regulasi Saudi sangat ketat, dan warga Indonesia…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Rumah Sehat Pertamina Hadir di Tanjung Mas Semarang

  • April 28, 2025
Rumah Sehat Pertamina Hadir di Tanjung Mas Semarang

Kemenag Imbau Jemaah Jangan Tertipu Tawaran Visa Non Haji

  • April 28, 2025
Kemenag Imbau Jemaah Jangan Tertipu Tawaran Visa Non Haji

SMKN 3 Yogyakarta Deklarasi Sebagai Sekolah Damai

  • April 28, 2025
SMKN 3 Yogyakarta Deklarasi Sebagai Sekolah Damai

Kementerian Ketenagakerjaan dan Huawei Perkuat Kemitraan

  • April 28, 2025
Kementerian Ketenagakerjaan dan Huawei Perkuat Kemitraan