Der Panzer Gilas Skotlandia di Laga Pembuka

JERMAN menunjukan keperkasaannya di laga pembuka Euro 2024. Tidak tanggung-tanggung der Panzer–julukan timnas Jerman menggilas Skotlandia 5-1.

Dalam duel di Fussball Arena, Munich, pada Sabtu (15/6/2024) dinihari WIB itu, Florian Wirtz membuka keunggulan Die Mannschaft. Jamal Musiala, dan Kai Havertz (penalti) menambah keunggulan Jerman.

Skotlandia semakin terpuruk karena mesti bermain dengan 10 orang usai Ryan Porteous dikartu merah jelang jeda. Porteous melakukan tekel dua kaki kepada Ilkay Guendogan sehingga wasit menghadiahkan penalti, yang menjadi gol ketiga tuan rumah.

Pemain pengganti Niclas Fuellkrug menggenapkan keunggulan Jerman atas Skotlandia menjadi 4-0 di awal babak kedua. Skotlandia akhirnya bisa menciptakan gol balasan meski dari hasil gol bunuh diri Antonio Ruediger di empat menit terakhir. Namun, Emre Can mengembalikan keunggulan tuan rumah dengan mencetak gol kelima tim besutan Julian Nagelsmann itu di injury time.

BACA JUGA  Singkirkan Slovenia, Portugal Jumpa Prancis di Perempat Final

” Saya pikir kami mulai dengan baik, kami memiliki penguasaan bola. Segalanya semakin baik seiring berjalannya permainan,” ujar Fuellkrug selepas laga.

“Selama 90 menit kami pantas memenangi pertandingannya, meskipun Skotlandia bermain dengan 10 pemain dalam waktu yang lama,” lanjutnya.

Di laga kedua, Jerman akan menghadapi Hongaria (19/6). Adapun Skotlandia akan melawan Swiss. (*/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Bencana Hidrometeorologi Basah di Banten Telan 9 Korban Jiwa

BENCANA  hidrometeorologi basah di Provinsi Banten menyebabkan sembilan korban meninggal. Laporan BPBD Provinsi Banten tiga wilayah mengalami bencana hidrometeorologi basah adalah Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak. Kepala Pelaksana…

Positif HIV di Riau Tembus 1.151 Kasus selama 2024

DINAS kesehatan Provinsi Riau mencatat selama kurun waktu Januari-Desember 2024 telah dilakukan testing Human Immunodeficiency Virus (HIV) kepada 180.925 orang. Testing yang dilakukan terhadap 15 jenis indikator kelompok menemukan hasil…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Akhirnya Dimakzulkan

  • December 14, 2024
Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Akhirnya Dimakzulkan

UNY Raih Penghargaan Anugerah Diktisaintek 2024

  • December 14, 2024
UNY Raih Penghargaan Anugerah Diktisaintek 2024

DKPP Berhentikan 66 Petugas Penyelenggara Pemilu

  • December 14, 2024
DKPP Berhentikan 66 Petugas Penyelenggara Pemilu

Pemkot Bandung Sesalkan Adanya Korban Proyek Galian Kabel

  • December 14, 2024
Pemkot Bandung Sesalkan Adanya Korban Proyek Galian Kabel

Pemkab Cianjur Siapkan Lahan Relokasi Dua Hektar

  • December 14, 2024
Pemkab Cianjur Siapkan Lahan Relokasi Dua Hektar

Inilah 10 Tokoh Prestasi Jawa Tengah Versi Paguyuban Wartawan

  • December 14, 2024
Inilah 10 Tokoh Prestasi Jawa Tengah Versi Paguyuban Wartawan