Pemerintah Tetapkan Idul Fitri pada Senin

PEMERINTAH melalui Kementerian Agama RI resmi menetapkan Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah pada Senin (31/3/2025). Hal itu diungkapkan Menteri Agama Nasaruddin Umar dalam Konferensi Pers seusai Sidang Isbat 1 Syawal 1446 Hijriah di Kantor Kemenag, Jakarta, Sabtu (29/3).

“1 Syawal 1446 Hijriah jatuh pada Senin, 31 Maret 2025 Masehi,” tegas Menag.

Menurutnya, keputusan tersebut diambil setelah adanya hasil rukyatul hilal yang dilakukan oleh Tim Hisab Rukyat Kemenag RI, yang menyebutkan bahwa tinggi hilal di seluruh wilayah Indonesia belum memenuhi kriteria Menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura (MABIMS).

Ia memaparkan bahwa tinggi hilal di seluruh wilayah Indonesia masih di bawah ufuk, dengan ketinggian antara -3°15’28″(-3,26°) sampai dengan -1°04’34″(-1,08°), serta sudut elongasi antara 1°36’23″(1,61°) sampai dengan 1°12’53″(1,21°).

BACA JUGA  Jawa Dwipa Sekolah Tinggi Agama Hindu Pertama di Jawa

Seluruh Indonesia

Merujuk kriteria MABIMS, awal bulan hijriah ditetapkan jika hilal memiliki tinggi minimal 3° dan elongasi atau jarak sudut antara dua benda langit mencapai 6,4°.

Di samping itu Menag Nasaruddin menekankan Kemenag telah mendapat informasi dari tim rukyatul hilal yang berada di berbagai tempat di seluruh Indonesia, bahwa hilal tidak terlihat.

Dengan demikian, kata dia, maka metode yang diterapkan adalah istikmal atau menyempurnakan/membulatkan bilangan bulan menjadi 30 hari.

Perkuat toleransi

Menag Nasaruddin Umar berharap dengan ditetapkannya hasil Sidang Isbat ini, maka seluruh umat Muslim di Indonesia dapat merayakan Idul Fitri dengan penuh suka cita

Ia juga mengajak masyarakat untuk menjadikan momentum Idul Fitri 1446 Hijriah yang jatuh serempak pada Senin (31/3) sebagai momentum memperkuat toleransi dan kebersamaan.

BACA JUGA  Bantu Stabilitas Harga, Pemkab Humbahas Gelar Operasi Pasar Murah

“Mudah-mudahan keputusan ini merupakan sarana untuk umat Islam di Indonesia agar tetap menjaga toleransi dan kebersamaan baik dalam menjalankan ibadah maupun di dalam bermasyarakat,” ujarnya. (*/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Polri Ajak Masyarakat Redam Paham Radikalisme dan Terorisme

DIVISI Humas Polri bersama Bidhumas Polda Jawa Tengah dan Polresta Magelang menggelar kegiatan Silaturahmi Kamtibmas bertajuk ‘Terorisme Musuh Kita Bersama’ pada Senin (21/4/2025). Tujuannya adalah untuk memperkuat sinergi dalam upaya…

Paus Fransiskus Wafat di Usia 88 Tahun

PAUS Fransiskus wafat di usia 88 tahuun pada Senin (21/4)   di kediamannya di Casa Santa Marta, Vatikan. Pengumuman  Paus Fransiskus wafat diunggah oleh Vatikan melalui X Vatikan melalui Kardinal Farrell…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

KAI Gandeng UNS dalam Pengembangan Riset dan SDM

  • April 21, 2025
KAI Gandeng UNS dalam Pengembangan Riset dan SDM

Forkopimda Humbahas Pantau Seleksi Calon Paskibraka

  • April 21, 2025
Forkopimda Humbahas Pantau Seleksi Calon Paskibraka

NPCI Minta Kejelasan Anggaran untuk Penyelenggaraan WAG

  • April 21, 2025
NPCI Minta Kejelasan Anggaran untuk Penyelenggaraan WAG

Laba Bersih Pertalife Insurance Melejit

  • April 21, 2025
Laba Bersih Pertalife Insurance Melejit