450 Ribu Wisatawan Siap Berwisata di Sleman Saat Libur Sekolah

DINAS Pariwisata Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa memprediksi, selama libur sekolah 23 Juni-13 Juli berbagai objek wisata di Kabupaten Sleman akan dikunjungi hingga 450.000 wisatawan.

Namun, jumlah ini didominasi oleh wisatawan nusantara khususnya kalangan pelajar.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Ishadi Zayid menjelaskan dengan adanya libur sekolah ini, okupansi hotel diperkirakan mencapai 60% dengan rerata lama tinggal 1,25 hingga 2,25 hari.

Menurutnya destinasi wisata yang dikelola Pemkab Sleman, yakni Kaliurang dan Kaliadem, akan mampu mengumpulkan retribusi hingga Rp75 juta.

“Kalau belanja wisatawan  baik untuk akomodasi, makan minum, tiket masuk destinasi, belanja oleh-oleh, dan lain-lain diperkirakan pada kisaran Rp750 ribu-Rp1,25 juta per kunjungan,” kata Ishadi, Kamis (4/6).

BACA JUGA  Sri Sultan Minta Petani Daftarkan Sawah Mereka sebagai Lahan Abadi

Dinas Pariwisata Sleman akan menerbitkan Surat Edaran Kepala Dinas Pariwisata Sleman tentang Penyelenggaraan kegiatan wisata yang Aman, Nyaman, dan Menyenangkan.

Seluruh stakeholder diminta untuk memastikan pelaksanaan Standar Operasional Prosedur (SOP), Standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di destinasi pariwisata dan usaha pariwisata secara ketat.

Termasuk melakukan kalibrasi atau uji petik keamanan dan kelaikan serta melakukan perawatan terhadap fasilitas/wahana usaha secara berkala.

Terutama untuk wahana dengan tingkat risiko secara rutin dan segera melakukan perbaikan terhadap fasilitas/wahana jika terdapat kerusakan.

Pengelola destinasi pariwisata agar dapat bekerja sama dengan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) setempat terkait penyediaan kebutuhan wisatawan guna meningkatkan perekonomian lokal.

BACA JUGA  Korban Keracunan Jadi 160 Orang, 39 Masih Jalani Rawat Inap

Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, akan memastikan pelaksanaan Cleanliness, Health, Safety, dan Environment sustainability (CHSE) di destinasi wisata, desa wisata dan usaha jasa pariwisata. (AGT/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Universitas Diponegoro Naik Peringkat QS WUR

UNIVERSITAS Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan di kancah internasional. Berdasarkan pemeringkatan QS World University Rankings (QS WUR) 2025, UNDIP berhasil menempati posisi ke-624 dunia, naik 101 peringkat dari tahun 2025,…

  • Blog
  • June 19, 2025
Kenali Anoreksia Pada Remaja, Diet Salah Mematikan

SEORANG remaja putri berusia 18 tahun di India meninggal dunia akibat anoreksia. Ia mengalami kelaparan parah setelah menjalani diet air ekstrem selama berbulan-bulan berdasarkan video yang ditontonnya di YouTube. Dokter…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Universitas Diponegoro Naik Peringkat QS WUR

  • June 19, 2025
Universitas Diponegoro Naik Peringkat QS WUR

Kenali Anoreksia Pada Remaja, Diet Salah Mematikan

  • June 19, 2025
Kenali Anoreksia Pada Remaja, Diet Salah Mematikan

Polda DIY Tetapkan 7 Tersangka Kasus Mafia Tanah

  • June 19, 2025
Polda DIY Tetapkan 7 Tersangka Kasus Mafia Tanah

UGM Tempati Urutan ke-82 Dunia dalam THE Impact Rankings 2025

  • June 19, 2025
UGM Tempati Urutan ke-82 Dunia dalam THE Impact Rankings 2025

Musim Terbaru “The Great Escape” Siap Tayang 23 Juli

  • June 19, 2025
Musim Terbaru “The Great Escape” Siap Tayang 23 Juli

Serangan ke Iran, Presiden Trump masih Menunggu

  • June 19, 2025
Serangan ke Iran, Presiden Trump masih Menunggu