KPK Geledah Kantor Perusahaan Swasta di Semarang

PETUGAS Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kamis (18/7)  melakukan penggledahan di sejumlah tempat,. Tidak hanya ruangan kantor Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu, tetapi juga sejumlah perusahaan swasta.

Petugas KPK yang berjumlah 10 orang tersebut mandatangi gedung ruko PT.Chimarder 777 milik perusahaan swasta. Setidaknya ada tiga perusahaan yang menempati yaitu PT Bintang Rama Perdana, PT Chiko Karya Pratama, dan PT Rama Sukses Mandiri.

Seseorang yang berada di dalam gedung menyatakan bahwa KPK tengah memeriksa lantai dua dan lantai tiga. “Kemarin siang sekitar jam 12.00 WIB ada tiga mobil. KPK enggak berseragam, batikan,” ujar orang tersebut.

KPK saat ini tengah mengusut dugaan kasus korupsi di Pemkot Semarang. Ada empat orang yang saat ini telah dicegah untuk berpergian ke luar negeri. Sementara itu Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu (Ita) belum diketahui keberadaannya.

BACA JUGA  Polda Sulsel Ungkap Jaringan Korupsi Kredit Bank

“KPK telah mengeluarkan surat keputusan tentang larangan bepergian ke luar negeri untuk dan atas nama 4 orang yaitu dua orang dari penyelenggara negara dan dua lainnya dari pihak swasta,” kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika .

Hari ini  Rabu (18/7) adalah hari kedua  penggeledahan. Hari Rabu (17/7) komisi antirasuah itu telah menggeledah di sejumlah tempat mulai dari Kantor Wali Kota, Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ), hingga rumah pribadi Wali Kota. Sedangkan hari ini ada beberapa kantor lain di balai kota yang digeledah

Penyidik terlihat masuk pertama kali ke gedung Dinas Sosial dan juga masuk ke gedung Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Semarang di lantai 7 gedung Moch Ihsan.

BACA JUGA  Kejaksaan Agung Sita Aset Enam Tersangka Korupsi 109 Ton Emas

Setelah itu penyidik juga masuk ke gedung Kominfo Kota Semarang. Para pejabat dinas juga dimintai keterangan di lantai 8 Gedung Moch Ihsan yang berada di kompleks Balai Kota Semarang.

Sampai berita ini ditulis, proses penggeledahan di Balai Kota Semarang masih berlangsung.(Htm/S-01).

Siswantini Suryandari

Related Posts

Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Pemerintah Evaluasi Program MBG

DPRD Provinsi Jawa Barat menyesalkan polemik Program Prioritas Presiden Prabowo Subianto yakni Makan Bergizi Gratis (MBG) yang kian meruncing. Persoalan itu mulai dari telatnya pembayaran kepada pihak penyedia jasa makanan,…

Buntut Liburan ke Jepang, Lucky Hakim Disanksi Magang Kemendagri

KEMENTERIAN Dalam Negeri (Kemendagri) akhirnya resmi menjatuhkan sanksi magang selama tiga bulan kepada Bupati Indramayu Lucky Hakim. Pasalnya ia dinilai lalai dengan tidak mengajukan izin saat liburan ke Jepang selama…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Harimau Berkeliaran di Areal Perkebunan, BBKSDA Riau Pasang Camera Trap

  • April 27, 2025
Harimau Berkeliaran di Areal Perkebunan, BBKSDA Riau Pasang Camera Trap

Bhayangkara Jaga Asa ke Grand Final Proliga

  • April 27, 2025
Bhayangkara Jaga Asa ke Grand Final Proliga

Korban Tenggelam di Sungai Progo belum juga Ditemukan

  • April 27, 2025
Korban Tenggelam di Sungai Progo belum juga Ditemukan

Puluhan Orang Tewas dalam Ledakan di Bandar Abbas Iran

  • April 27, 2025
Puluhan Orang Tewas dalam Ledakan di Bandar Abbas Iran