Awal Gemilang Timnas U-20 di Kualifikasi Piala Asia

TIM nasional Indonesia U-20 sukses melalui laga perdananya di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Grup F dengan gemilang. Tidak tanggung-tanggung, skuat Garuda Muda membenamkan Maladewa 4-0 di Stadion Madya GBK, Jakarta, Rabu (25/9) malam.

Aditya Warman membuka keunggulan Indonesia pada menit ke 52 melalui sontekannya. Hanya berselang dua menit, Figo Dannis  menggandakan keunggulan tuan rumah menjadi 2-0 setelah memanfaatkan umpan Dony Tri.

Toni Firmansyah memperbesar keunggulan Indonesia pada menit 57 melalui tendangan bebasny. Jens Ravens akhirnya menutup pesta kemenangan Indonesia.

“Secara keseluruhan, di babak pertama semua berjalan baik. Chemistry pemain, bola mengalir cepat, tetapi di masalahnya di finishing,” kata pelatih Timmas U-20, Indra Sjafri  selepas laga.

BACA JUGA  Raih Kemenangan Kedua, Timnas U-19 Muluskan Jalan ke Semifinal

“Di babak kedua, kita melakukan rotasi dan perubahan strategi. Dan hasilnya kita mencetak empat gol,” imbuhnya.

Dengan hasil itu, Timnas Indonesia U-20 sementara memimpin Grup F dengan tiga poin, unggul selisih gol atas Yaman. Timor Leste dan Maladewa di dua terbawah, sama-sama belum dapat poin. (*/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

SETYO Budiyanto meraih suara terbanyak sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masa jabatan 2024-2029. Terpilihnya Setyo melalui pungutan suara yang dilakukan oleh Komisi III DPR RI di Komplek Parlemen, Senayan,…

Lakukan Pungli hingga 730 juta, ASN Lapas Cebongan Ditahan

SEORANG Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sleman atau yang dikenal sebagai Lapas Cebongan berinisial MR ditahan Polresta Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pasalnya ia dikatahui melakukan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Pemkab Sleman Kukuhan Satgas Pengelolaan Sampah

  • November 21, 2024
Pemkab Sleman Kukuhan Satgas Pengelolaan Sampah

Pemkab Sleman Luncurkan Inovasi Kebudayaan SIWA

  • November 21, 2024
Pemkab Sleman Luncurkan Inovasi Kebudayaan SIWA

Perseroda milik Pemkab Bandung Diadukan ke Pengadilan Niaga

  • November 21, 2024
Perseroda milik Pemkab Bandung Diadukan ke Pengadilan Niaga

Partai Golkar Yakin Paslon Pilkada Diendorse Prabowo Menang

  • November 21, 2024
Partai Golkar Yakin Paslon Pilkada Diendorse Prabowo Menang

Nana Sudjana Resmikan Delapan Proyek di Kabupaten Purworejo

  • November 21, 2024
Nana Sudjana Resmikan Delapan Proyek di Kabupaten Purworejo

Program Ketahanan Pangan TNI-Polri Sangat Bantu Jateng

  • November 21, 2024
Program Ketahanan Pangan TNI-Polri Sangat Bantu Jateng