Universitas Sari Mulia Gelar Pemilihan Putera Puteri Kampus

UNIVERSITAS Sari Mulia (UNISM) Banjarmasin, Kalimantan Selatan menggelar pemilihan putera puteri kampus 2024.

Masalah stigma kesehatan mental, bullying, diskriminasi hingga kekerasan seksual di lingkungan kampus jadi pertanyaan utama para juri kepada peserta.

Lebih dari 30 mahasiswa perwakilan berbagai fakultas mengikuti ajang yang baru pertama digelar ini.

“Dari 30 peserta telah menjalani serangkaian proses seleksi dan karantina sehingga tersisa 10 peserta pada Grand Final,” tutur Siti Aisyah, Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan Putera Puteri Kampus UNISM Banjarmasin 2024, Sabtu (20/7).         

Grand Final Putera Puteri UNISM 2024 digelar Sabtu (20/7) di Aula Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, dengan mengusung tema The Generation with Skill, Inteligence,  Achievement and Potency (SIAP) For a Bright Future to Society.

BACA JUGA  KM Niki Sejahtera Tujuan Banjarmasin Terbakar

Kegiatan ini bertujuan agar kampus UNISM memiliki ikon kampus untuk mempromosikan kampus dan agen perubahan di tengah masyarakat melalui skill dan intelegensi (pengetahuan).

Pemilihan Ikon Kampus

Menurut Siti Aisyah, berbagai permasalahan menonjol seperti stigma kesehatan mental, bullying, diskriminasi hingga kekerasan seksual di lingkungan kampus jadi pertanyaan utama para juri kepada peserta.           

Grand final pemilihan putera puteri UNISM 2024 yang dimotori BEM UNISM ini juga disemarakkan hiburan dan atraksi serta penampilan bakat para peserta maupun perwakilan mahasiswa dari sejumlah kampus lain yang diundang.

UNISM Banjarmasin diresmikan pada 2019 yang merupakan peningkatan status dari Akademi Kebidanan Sari Mulia dan STIKES Sari Mulia. (DS/S-01)

BACA JUGA  Pemerintah Dinilai belum Memihak Sektor Pertanian

Siswantini Suryandari

Related Posts

UIN Sunan Kalijaga Buka Penerimaan Mahasiswa Baru UM-PTKIN

UNIVERSITAS Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta kembali membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islan Negeri (UM-PTKIN). Tahun ini UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta menyediakan 1.674 kursi…

Peserta UTBK SNBT di Universitas Gadjah Mada Naik 10%

PESERTA  UTBK-SNBT (Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) di Universitas Gadjah Mada tahun ini meningkat 10% dibandingkan tahun sebelumnya. Sebanyak 20.615 peserta mengikuti UTBK SNBT di Universitas Gadjah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Polda DIY Tangkap Lima Pengedar Uang Palsu

  • April 24, 2025
Polda DIY Tangkap Lima Pengedar Uang Palsu

Jumlah Penumpang KA Daop 6 Bertumbuh 8% di Triwulan I

  • April 24, 2025
Jumlah Penumpang KA Daop 6  Bertumbuh 8% di Triwulan I

AKBP Miharni Hanapi Resmi Gantikan AKBP Ary Murtini

  • April 24, 2025
AKBP Miharni Hanapi Resmi Gantikan AKBP Ary Murtini

MTI Usul Masterplan Transportasi Terintegrasi dan Berkelanjutan

  • April 24, 2025
MTI Usul Masterplan Transportasi Terintegrasi dan Berkelanjutan