Peduli Pendidikan, Bulog Beri Bantuan untuk SMA Negeri 1 Purbalingga

PERUM Bulog merealisasikan bantuan melalui tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) Program Bulog Peduli Pendidikan untuk SMA Negeri 1 Purbalingga. Dalam program tersebut, Bulog merenovasi lapangan olahraga SMA Negeri 1 Purbalingga senilai Rp115 juta.

“Penyaluran TJSL Program Bulog Peduli Pendidikan dalam rangka mendukung pendidikan berkualitas di SMA Negeri 1 Purbalingga,”kata Direktur Human Capital Perum Bulog Purnomo Sinar Hadi seusai peresmian pada Jumat (3/5/2024).

Menurutnya, Perum Bulog melalui program TJSL berkomitmen untuk terus berinovasi dalam merancang berbagai program kegiatan yang memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, salah satunya melalui program Bulog Peduli Pendidikan.

“Semoga dengan dilaksanakannya program ini dapat memberikan manfaat bagi pendidik serta para Peserta Didik di lingkungan SMA Negeri 1 Purbalingga dan mampu menumbuhkan semangat dalam proses pembelajaran ke depannya,” jelasnya.

BACA JUGA  Meningkatkan Peran Meta-Analisis dalam Evaluasi dan Mengembangkan Matematika

Dikatakan oleh Purnomo, perusahaan mencanangkan program Bulog Peduli Pendidikan tersebut sebagai kegiatan untuk mendukung terciptanya Pendidikan Berkualitas di SMA Negeri 1 Purbalingga. “Pemberian bantuan untuk pembangunan sarana prasarana Pendidikan untuk perbaikan lapangan olahraga senilai Rp115 juta,” katanya.

Kegiatan TJSL tersebut untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang nyaman, aman dan kondusif serta dalam rangka mendukung peningkatan penyediaan kebutuhan sarana dan prasarana dasar untuk pembelajaran olah raga.

“Dengan demikian, diharapkan kontribusi TJSL Bulog ini akan mampu memberikan dukungan kepada pihak sekolah untuk meningkatkan prestasi siswa dan siswi dalam mengembangkan bakat dan minat di bidang olah Raga, khususnya dalam cabang olah raga olahraga yang telah menjadi kebanggaan bagi SMAN 1 Purbalingga.”

BACA JUGA  Tanoto Foundation Mencari Pemimpin Masa Depan bidang Pendidikan

Bulog berpartisipasi melaksanakan TJSL program peduli pendidikan karena pendidikan merupakan faktor yang sangat berpengaruh dalam membangun suatu bangsa, karena pendidikan dapat membentuk karakteristik masyarakat.

Masyarakat yang memiliki pendidikan, keterampilan, dan karakter yang baik akan mampu mempelajari, menguasai, dan menerapkan ilmu pengetahuan dalam kehidupan sehari-hari serta dapat memberikan manfaat bagi masyarakat secara luas.

Seperti yang disampaikan oleh Ki Hadjar Dewantara bahwa Pendidikan adalah pembudayaan buah budi manusia yang beradab dan buah perjuangan manusia terhadap dua kekuatan yang selalu mengelilingi hidup manusia yaitu kodrat alam dan zaman atau masyarakat. Dengan demikian, pendidikan itu sifatnya hakiki bagi manusia sepanjang peradabannya. (Ldn/N-01)

BACA JUGA  Pertamina Patra Niaga BUMN Terbaik 1 untuk CSR Jateng

Dimitry Ramadan

Related Posts

Polda Jateng Antisipasi Peningkatan Arus Mudik di Tol Trans Jawa

MEMASUKI hari keempat Operasi Ketupat Candi 2025, arus lalu lintas di Jawa Tengah mulai menunjukkan peningkatan yang signifikan, terutama di jalur Tol Trans Jawa. Berdasarkan data Traffic Accounting, terjadi lonjakan…

Dukung Kreativitas, JNE kembali Gelar Content Competition

SEBAGAI perusahaan yang lahir dari karya anak bangsa, JNE mengapresiasi semangat kreativitas seluruh anak negeri untuk dapat berkarya. Untuk itu JNE kembali menggelar JNE Content Competition 2025 sebagai wadah serta…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Hadapi Lonjakan Konektivitas, Indosat Perkuat Jaringan dengan AI

  • March 27, 2025
Hadapi Lonjakan Konektivitas, Indosat Perkuat Jaringan dengan AI

KAI Logistik Fasilitasi Pengiriman Hewan Peliharaan saat Mudik

  • March 26, 2025
KAI Logistik Fasilitasi Pengiriman Hewan Peliharaan saat Mudik

Polda Jateng Antisipasi Peningkatan Arus Mudik di Tol Trans Jawa

  • March 26, 2025
Polda Jateng Antisipasi Peningkatan Arus Mudik di Tol Trans Jawa

Pentingnya Proyek Geothermal Cipanas pada Transisi Energi Nasional

  • March 26, 2025
Pentingnya Proyek Geothermal Cipanas pada Transisi Energi Nasional

Dukung Kreativitas, JNE kembali Gelar Content Competition

  • March 26, 2025
Dukung Kreativitas, JNE  kembali Gelar Content Competition

Tahapan Hari Raya Nyepi Perlu Diketahui Publik

  • March 26, 2025
Tahapan Hari Raya Nyepi Perlu Diketahui Publik