MESKI Ramadan sudah berakhir, bukan berarti meknanya lenyap begitu saja. Untuk itu dalam memaknai bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah tahun ini, BRI Kantor Cabang Fatmawati menggelar kegiatan sosial dengan berbagi sembako kepada Panti Asuhan Domyadhu Dompet Yatim dan Dhuafa yang berlokasi di Terogong Jakarta Selatan.
Kegiatan itu juga merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial dan lingkungan BRI Kantor Cabang Fatmawati. Dalam kegiatan ini pihaknya memberikan sejumlah bantuan sembako.
Pemimpin BRI Kantor Cabang Fatmawati, Faizal Rizqi melalui keterangannya Senin (29/4) mengatakan, kegiatan berbagi sembako tersebut merupakan aktivitas saban tahun.
“Kegiatan tersebut sebagai bentuk syukur kepada Allah SWT dan sebagai jalan untuk mempererat tali silaturahmi BRI Kantor cabang Fatmawati kepada masyarakat di Terogong Jakarta Selatan,” ungkap Faizal.
Menurut Faizal, BRI Kantor Cabang Fatmawati membagikan bantuan paket sembako kepada Panti Asuhan Domyadhu Dompet Yatim dan Dhuafa. Dia berharap kegiatan tersebut bisa terus dilakukan rutin ke depannya.
“Karena kegiatan seperti itu sangat bermanfaat untuk membangun kemitraan yang lebih baik, sekaligus melakukan aksi sosial sebagai bentuk pelaksanaan kepedulian dan tanggung jawab sosial dan lingkungan BRI Kantor Cabang Fatmawati,” tuturnya. (RI/N-01)