KAI Daop 6 Angkut 5 Juta Penumpang di Triwulan III 2024

SELAMA Triwulan III tahun 2024, KAI Daop 6 Yogyakarta telah mengangkut 5.003.929 penumpang atau mengalami kenaikan hingga 17% dibanding periode sama tahun 2023.

Manajer Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro menjelaskan pada Triwulan III tahun 2023 mengangkut 4.163.546 penumpang.

Adanya peningkatan jumlah penumpang ini menunjukkan makin banyaknya masyarakat memberikan kepercayaan kepada KAI ketika melakukan perjalanan.

“Kami akan terus meningkatkan kualitas pelayanan, kenyamanan dan keamanan dengan berbagai inovasi,” kata Kris, Rabu (9/10).

Selama 2024 hingga bulan September, jumlah penumpang naik dari stasiun-stasiun di wilayah Daop 6.

Terbanyak naik dari Stasiun Tugu Yogyakarta sebanyak 2.201.413 penumpang kemudian Stasiun Lempuyangan 1.130.404 penumpang.

“Yang naik dari Stasiun Solo Balapan sebanyak 878.056 penumpang dan Stasiun Klaten 270.572 penumpang,” ujarnya.

BACA JUGA  Libur Idul Adha, KAI Commuter Layani Hampir 95 Ribu Penumpang di Yogyakarta

Sedangkan untuk kedatangan, jumlah total penumpang turun di stasiun-stasiun wilayah Daop 6 sebanyak 5.008.317 penumpang.

Atau mengalami kenaikan 20% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, 2023.

Krisbiyanto menambahkan tingkat ketepatan waktu kedatangan kereta Agustus lalu mencapai 99,85% yang berarti lebih baik dibanding tahun sebelumnya 99,46%. (AGT/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

BANJIR melanda  Kecamatan Daeyuhkolot dan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Banjir di dua kecamatan itu disebabkan luapan Sungai Citarum dan Sungai Cikapundung yang berasal dari arah Kota Bandung. BPBD Provinsi…

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

  • November 22, 2024
Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru