Hore! 25 Sekcam se-Wonogiri Terima Kado Lebaran Motor Dinas

SEBAGAI bentuk perhatian pada bawahannya, Bupati Wonogiri, Joko Sutopo memberikan kado lebaran kepada 25 sekretaris kecamatan ( Sekcam ) se-Wonogiri berupa kendaraan dinas baru merk Yamaha Aerox, Selasa (16/4). Sepeda motor baru itu harganya Rp27,8 juta per unit.

Sekretaris Daerah Wonogiri, Haryono berharap, kendaraan dinas baru yang diserahkan seusai halal bihalal di Pendopo Kabupaten Wonogiri itu dapat membantu meningkatkan pelayanan masyarakat di wilayah kecamatan mereka.

Untuk pengadaan kendaraan dinas 25  sekcam itu, Pemkab Wonogiri harus mengeluarkan anggaran sebesar Rp695 juta.

Para sekcam adalah orang kedua di Pemerintah Kecamatan, dan merupakan  pejabat struktural setingkat eselon III. Tugas dan fungsi mereka membantu camat, terutama dalam hal administrasi hingga tingkat desa dan tata kelola keuangan kantor.

BACA JUGA  35 Kabupaten/Kota di Jateng Raih Opini Kualitas Tinggi Pelayanan Publik 2023

“Pengadaan kendaraan dinas baru itu untuk mendukung, memudahkan dan melancarkan kerja sekcam di Wonogiri. Terpenting bisa, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Haryono.

Ia menyebut pengadaan kendaran dinas sebagai hal wajar dan tidak berlebihan. Apalagi secara  keuangan, APBD Wonogiri masih mampu dan tidak mengganggu program prioritas lain.

“Dan kami yakin memang sangat diperlukan para sekcam, mengingat dalam melaksanakan tugas, mereka ini tidak memiliki kendaraan inventaris. Dan tahu sendiri bagaimaba medan di deaa desa di Wonogiri yang berkontue perbukitan ini,” kata dia. (WID/M-2)

BACA JUGA  PMK Lewat, Pedagang Sapi Sambut Idul Adha dengan Semangat

Dimitry Ramadan

Related Posts

DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih

PENETAPAN pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah terpilih, telah diumumkan dalam rapat paripurna DPRD Provinsi Jawa Tengah, pada Jumat (7/2). Sesuai dengan Keputusan KPU Provinsi Jateng Nomor 25…

Ketua PWI Jateng Ingatkan untuk selalu Jaga Silaturahim.

HUJAN yang membasahi Kota Semarang tak menyurutkan semangat peserta kegiatan Khataman Quran yang digelar Majelis Tadarus Quran Ashabul Kahfi bentukan PWI Jateng di Gedung Pers, Semarang, Kamis (6/2). Kegiatan sebagai…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Wamendiktisaintek Apresiasi Pameran Hasil Riset UNS

  • February 7, 2025
Wamendiktisaintek Apresiasi Pameran Hasil Riset UNS

DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih

  • February 7, 2025
DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih

Ketua PWI Jateng Ingatkan untuk selalu Jaga Silaturahim.

  • February 7, 2025
Ketua PWI Jateng Ingatkan untuk selalu Jaga Silaturahim.

881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Gratis

  • February 7, 2025
881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Gratis

Mangkunegoro X Berharap Budaya dan Inovasi Ciptakan Harmoninisasi

  • February 7, 2025
Mangkunegoro X Berharap Budaya dan Inovasi Ciptakan Harmoninisasi

Petani Padi di Boyolali masih Andalkan Sistem Tebas

  • February 7, 2025
Petani Padi di Boyolali masih Andalkan Sistem Tebas