Penyelundupan 500 Gram Sabu ke Lapas Kerobokan Terungkap

KEPALA Lapas Kelas IIA Kerobokan Bali, RM Kristyo Nugroho akhirnya mengungkapkan identitas pelaku yang menyelundupkan narkoba ke dalam lapas yang dipimpinnya.

Nugroho menjelaskan operasi ini bermula ditangkapnya seorang wanita berinisial V oleh penyidik dari Ditresnarkoba Polda Bali.

“Setelah dilakukan pendalaman oleh penyidik terhadap tersangka V, ternyata barang tersebut telah diserahkan kepada seorang narapidana berinisial PSP. PSP merupakan tahanan pendamping (Tamping) di Lapas Kerobokan,” kata Nugroho, Jumat (19/7).

“Tugas PSP ini seperti tukang kebun, kebersihan halaman. Informasi dari pelaku V bahwa ternyata barang haram ini sudah dititipkan ke Lapas, yang disembunyikan ke dalam paket makanan, sebanyak 10 bungkus,” lanjutnya.

Wadir Ditresnarkoba Polda Bali AKBP Ponco Indriyo menghubungi Kalapas terkait adanya penangkapan pelaku V.

BACA JUGA  Jangan Pernah Ragukan Nasionalisme Anak-anak Diaspora

Setelah mendapat informasi, pihak Lapas langsung melakukan pengamatan dan pemantauan secara intensif terhadap narapidana PSP.

Ternyata PSP menyerahkan barang itu kepada narapidana berinisial PND dan AAW, yang menempati blok Yudistira.

“Setelah barang mereka terima, kami langsung melakukan penggeledahan dan penangkapan. Jadi tidak ada sedikit pun kami menutupi informasi terkait dengan penyelundupan narkoba ke dalam Lapas Kerobokan,” ujarnya.

Barang haram itu memang dibiarkan masuk, untuk mengetahui siapa pemain dalam blok narkoba agar semua terungkap tuntas. Jadi tidak ada niat sedikit pun membiarkan atau apalagi kerja sama untuk memasukan barang ke dalam Lapas.

Barang Bukti

Dari hasil tangkapan ditemukan barang bukti selain 500 gram sabu, juga disita 1 unit handphone (Poco X3 NFC).

BACA JUGA  BNNP Bangun 70 Desa Bersih Narkoba di Kalsel

Ponsel ini sering dipakai untuk mengendalikan peredaran narkoba di Lapas. Sementara sabu ditemukan dalam bentuk 5 paket, dibungkus plastik bening.

“Kemudian barang bukti langsung kami serahkan kepada penyidik Ditresnarkoba Polda Bali,” lanjut Nugroho.

Menjawab pertanyaan awak media soal tiga pelaku termasuk PSP yang tidak ditangkap dan dibawa ke Polda.

Nugroho menjelaskan bahwa ketiga napi tersebut sudah ditangani sesuai SOP yang ada. Setelah diinterogasi, diperiksa oleh polisi, para napi itu langsung diamankan ke sel isolasi atau straft cell.

“Kami akan terus melakukan pembenahan dari segala bentuk penyimpangan serta meningkatkan pemeriksaan dan penggeledahan terhadap siapa pun yang akan memasuki Lapas, guna mencegah masuknya barang-barang terlarang dibawa ke dalam,” ungkap Nugroho

BACA JUGA  Indonesia dan UEA Ground Breaking Pembangunan Pusat Penelitian Mangrove Dunia

“Sebagai bentuk upaya deteksi dini, kami juga telah melakukan penggeledahan dalam kamar hunian baik secara rutin maupun insidentil,” pungkasnya. (Aci/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

A. Koswara Dilantuk Sebagai Penjabat Wali Kota Bandung

PENJABAT Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melantik Penjabat Wali Kota Bandung, A. Koswara menggantikan Penjabat sebelumnya Bambang Tirtoyuliono di Gedung Sate Jumat (20/9). Koswara yang berlatar belakang Kepala Dinas Perhubungan…

Bandung Jadi Inspirasi Kemenkopolhukam Terapkan Smart City

SISTEM Smart City yang digagas oleh Pemerintah Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Komunikasi dan Informatika, mendapat perhatian dari Kemenkopolhukam RI. Pelaksana Tugas Deputi Bidang Koordinator Kamtibmas Kemenkopolhukam RI,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

A. Koswara Dilantuk Sebagai Penjabat Wali Kota Bandung

  • September 20, 2024
A. Koswara Dilantuk Sebagai Penjabat Wali Kota Bandung

Bandung Jadi Inspirasi Kemenkopolhukam Terapkan Smart City

  • September 20, 2024
Bandung Jadi Inspirasi Kemenkopolhukam Terapkan Smart City

Polda Jawa Barat Terus Rilis Data Terkini Dampak Gempa Bumi

  • September 20, 2024
Polda Jawa Barat Terus Rilis Data Terkini Dampak Gempa Bumi

Park Bo Gum Tampil Berotot Jadi Petinju di Drama Good Boy

  • September 20, 2024
Park Bo Gum Tampil Berotot Jadi Petinju di Drama Good Boy

Pemkab Sleman Bina KWT untuk Sejahterakan Keluarga Petani

  • September 20, 2024
Pemkab Sleman Bina KWT untuk Sejahterakan Keluarga Petani

Malam Kelam Barca di Monaco

  • September 20, 2024
Malam Kelam Barca di Monaco