Hampir Seluruh Wilayah Kota Gorontalo Terendam Banjir

BANJIR melanda Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo. Banjir menggenangi enam kecamatan dari sembilan kecamatan di kota itu.

“Banjir yang terjadi sejak Rabu (10/7) kemarin, semakin meluas. Total dari sembilan kecamatan, banjir telah menggenangi enam kecamatan di wilayah Kota Gorontalo,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Gorontalo Mahmud Baderan di Gorontalo, Kamis (11/7).

Banjir terparah menggenangi Kecamatan Dumbo Raya dan Kota Barat dengan ketinggian air di atas 50 cm. Laporan BPBD Kota Gorontalo, hujan dengan intensitas tinggi memicu meluapnya Sungai Bone dan Bolango, dan aliran sungai dari Danau Limboto.

Seluruh aliran sungai itu bertemu di Kota Gorontalo yang menyebabkan banjir.

BACA JUGA  Duh! Bencana Hidrometeorologi Menimpa di Kota Sukabumi dalam Sepekan

Mahmud Baderan menambahkan bahwa banjir di Kota Gorontalo akibat curah hujan tinggi sejak 23 Juni 2024. Kemudian banjir lagi pada 27 Juni, dan terulang pada 3 dan 4 Juli.

Hujan kembali turun pada 8,9 dan 10 Juli yang memicu banjir hingga saat ini. “Banjir meluas menggenangi hampir seluruh wilayah Gorontalo,” tambahnya.

Pemerintah Kota Gorontalo telah menyiapkan pos-pos pengungsian yaitu Kantor Wali Kota, aula rumah Dinas Wali Kota, auditorium Universitas Negeri Gorontalo, SMK Negeri 1, SMK 3 Kota Gorontalo, SDN 38 dan SDN 341 Kota Gorontalo, dan Gedung Nasional Kota Gorontalo.

Mahmud mengimbau warga terdampak utuk mengungsi ke tempat aman atau di pos pengungsian yang sudh disediakan.

BACA JUGA  Waspadai Banjir Longsor di Sulut dan Sulsel

Seluruh OPD Kota Gorontalo telah dikerahkan untuk membangun dapur umum dan menyediakan makanan siap saji bagi warga terdampak.

BMKG telah mengeluarkan peringatan kewaspadaan fenomena hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi di saat musim kemarau hingga 14 Juli 2024. (*/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Wakil Bupati Sleman Ajak Napi Teladani Nabi Muhammad SAW

WAKIL Bupati Sleman Danang Maharsa menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di  Lembaga  Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Sleman, Jumat (19/9). Danang menyambut baik kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang…

DIY Memasuki Awal Musim Penghujan di Bulan Oktober

AWAL musim penghujan 2024/2025 di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) diprediksi pada Oktober dasarian II hingga November dasarian II tahun 2024. “Sedangkan puncak musim penghujan 2024/2025 di wilayah DIY diprediksi…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Wakil Bupati Sleman Ajak Napi Teladani Nabi Muhammad SAW

  • September 20, 2024
Wakil Bupati Sleman Ajak Napi Teladani Nabi Muhammad SAW

Kecerdasan Buatan Bisa Mendiagnosis Mpox

  • September 20, 2024
Kecerdasan Buatan Bisa Mendiagnosis Mpox

DIY Memasuki Awal Musim Penghujan di Bulan Oktober

  • September 20, 2024
DIY Memasuki Awal Musim Penghujan di Bulan Oktober

A. Koswara Dilantuk Sebagai Penjabat Wali Kota Bandung

  • September 20, 2024
A. Koswara Dilantuk Sebagai Penjabat Wali Kota Bandung

Bandung Jadi Inspirasi Kemenkopolhukam Terapkan Smart City

  • September 20, 2024
Bandung Jadi Inspirasi Kemenkopolhukam Terapkan Smart City

Polda Jawa Barat Terus Rilis Data Terkini Dampak Gempa Bumi

  • September 20, 2024
Polda Jawa Barat Terus Rilis Data Terkini Dampak Gempa Bumi