Pendekar Bodoh Melebarkan Sayap D’Cost di Sidoarjo

PT Pendekar Bodoh melebarkan sayap bisnis restoran keluarga D’Cost di Mall Lippo Sidoarjo. D’Cost yang merupakan jaringan restoran seafood terbesar di Indonesia yang sudah memiliki sertifikat halal dan HACCP.

HACCP merupakan suatu sistem jaminan mutu bersandar pada kesadaran bahwa hazard (bahaya) dapat timbul di berbagai titik atau tahap produksi tertentu, tetapi tentu dapat dilakukan pengendalian untuk mengontrol terjadinya bahaya-bahaya tersebut.

Selain hadir dengan suasana yang nyaman dan modern, D’Cost juga memiliki lebih dari 150 menu pilihan. Berbagai menu seafood andalan yang segar dan lezat seperti menu ikan gurami asam manis, udang saus lada hitam, cumi goreng tepung, omelette seafood dan lainnya.

BACA JUGA  Jelang Nataru, Petugas Periksa Bus dan Urine para Sopir di Terminal Purabaya

Selain seafood, D’Cost juga menjual menu ayam dan sapi untuk melengkapi pilihan hidangan saat bersantap. Serta berbagai menu personal seperti nasi goreng, bakmi goreng, kwetiau, bihun, serta paket nasi sayur dan lauk yang juga menjadi pilihan favorit.

“Konsep baru ini merupakan wujud komitmen kami untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan. Kami ingin menciptakan ruang dimana pelanggan datang ke Mall Lippo Sidoarjo, tidak hanya berbelanja, tetapi juga bisa menikmati makanan yang lezat dengan suasana yang nyaman. Kami sangat antusias menyambut para pelanggan kembali ke restoran kami yang kini hadir dengan wajah baru,” kata CEO D’Cost Henry Tejakusmana, Jumat (24/1).

BACA JUGA  Mensos Sumbang Gerobak untuk Lansia di Sepanjang

Target 2025

Henry menambahkan, saat ini D’Cost memiliki 65 outlet di seluruh Indonesia. Tahun ini ditargetkan menambah outlet baru hingga totalnya menjadi 80 outlet.

Nama PT Pendekar Bodoh adalah yang menaungi D’Cost. Awalnya muncul nama itu karena menjual kuliner terutama seafood kualitas mewah namun dengan harga murah. (OTW/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Tujuh Daerah di Riau Mulai Dilanda Karhutla

KEBAKARAN hutan dan lahan (Karhutla) mulai melanda Provinsi Riau. Menurut BPBD setempat sebanyak tujuh daerah yakni Kabupaten Bengkalis, Kepulauan Meranti, Siak, Pelalawan, Indragiri Hilir (Inhil), Pekanbaru, dan Dumai telah mengalami…

Lagi, 37 PMI Dipulangkan dari Malaysia Lewat Dumai

SEBANYAK 37 Pekerja Migran Indonesia (PMI) kembali dideportasi dari Negara Malaysia. Puluhan PMI itu dipulangkan melalui jalur laut menggunakan Kapal Indomal Kingdom dan tiba di Pelabuhan Internasional Dumai sekitar pukul…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Telan Kekalahan Kedua, Timnas U-20 Harus Pulang Lebih Awal

  • February 17, 2025
Telan Kekalahan Kedua, Timnas U-20 Harus Pulang Lebih Awal

Jinakan Wolverhampton, Liverpool Kembali Jaga Jarak Aman

  • February 17, 2025
Jinakan Wolverhampton, Liverpool Kembali Jaga Jarak Aman

Electric PLN Selangkah Menuju Final Four

  • February 16, 2025
Electric PLN Selangkah Menuju Final Four

Tujuh Daerah di Riau Mulai Dilanda Karhutla

  • February 16, 2025
Tujuh Daerah di Riau Mulai Dilanda Karhutla

Lagi, 37 PMI Dipulangkan dari Malaysia Lewat Dumai

  • February 16, 2025
Lagi, 37 PMI Dipulangkan dari Malaysia Lewat Dumai

Jembati Mahasiswa dan Industri, HME ITB Gelar Spark Kompetisi

  • February 16, 2025
Jembati Mahasiswa dan Industri, HME ITB Gelar Spark Kompetisi