Pastikan Keamanan Pilkada, Polda Jateng Awasi Pelipatan Surat Suara

DISTRIBUSI logistik Pilkada memulai tahapan pelipatan surat suara. Pihak kepolisian dalam hal ini Polda Jawa Tengah pun memperketat pengamanan guna menjamin proses pelipatan di gudang-gudang logistik KPU di seluruh kabupaten dan kota.

Kabidhumas Polda Jateng mengungkapkan hal itu dalam keterangannya di Mapolda Jateng, Selasa, (5/11). Menurut dia, proses pelipatan yang telah berlangsung sejak Senin (4/11) akan berlangsung selama lima hari dan dijadwalkan selesai pada Jumat (8/11).

“Untuk menjaga keamanan logistik pemilu, setiap polres di jajaran Polda Jateng menerapkan pengamanan yang komprehensif. Hal ini untuk memastikan proses pelipatan surat suara dan distribusinya dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ujarnya.

Di Semarang, Polrestabes Semarang sejak Senin (4/11) telah mengerahkan personel Polisi wanita (polwan) yang tergabung dalam satgas Operasi Mantap Praja Candi (OMPC) 2024. Hal itu untuk membantu proses Sterilisasi dan pengawasan di gudang KPU Kota Semarang di Kawasan Industri Gatot Subroto. Selain itu, gudang KPU Kota Semarang juga diawasi melalui akses terbatas dan pemantauan CCTV.

BACA JUGA  Gerindra, NasDem, PKS Resmi Berkoalisi Hadapi Pilkada 2024 di Karawang

Di Purbalingga, Kapolres Purbalingga AKBP Rosyid Hartanto pada (Selasa, 5/11) juga mengecek kesiapan petugas pengamanan dan kelengkapan fasilitas pendukung di gudang logistik KPU Desa Kedungjati, Kecamatan Bukateja.

Online dengan Polres

Kelengkapan fasilitas seperti CCTV terhubung secara online dengan Polres untuk memastikan lingkungan gudang aman dan dapat dipantau setiap saat, khususnya pada saat pelipatan dan pengepakan surat suara.

Pengamanan serupa juga dilakukan Polresta Magelang dalam rangka Operasi Mantab Praja 2024. Kekuatan personel dari Satgas OMPC 2024 juga ditambah untuk mengamankan beberapa gudang logistik Pemilu di Magelang.

Selain itu, personel polisi melakukan patroli rutin, pemantauan CCTV, dan mendirikan pos pemeriksaan untuk menjaga integritas dan keamanan proses pemilu.

BACA JUGA  Bawaslu Sleman Periksa Panewu Anom dan Lurah

Kabidhumas menyebut langkah kepolisian ini merupakan komitmen pihaknya untuk menjamin kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan Pilkada di Jawa Tengah. (Htm/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Plakat Penghormatan Martabat Kemanusiaan untuk Paus

KETUA Umum GP Ansor Addin Jauharuddin menyerahkan Plakat Penghormatan Martabat Kemanusiaan untuk Paus Fransiskus kepada Romo Fadjar Tedjo Soekarno PR dari Keuskupan Malang. Penyerahan plakat di sela-sela inaugirasi Ansor Istimewa,…

IHGMA Sebut Efisiensi Berdampak Langsung Bisnis Perhotelan

ASOSIASI profesi pimpinan tertinggi jasa akomodasi hospitality di Indonesia atau IHGMA (Indonesian Hotel General Manager Association) menggelar Rapat Kerja Nasional ke-IV di Kota Solo selama tiga hari, mulai Sabtu (26/4). Persoalan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

LavAni Segel Tiket ke Grand Final Usai Bekuk Bank SumselBabel

  • April 26, 2025
LavAni Segel Tiket ke Grand Final Usai Bekuk Bank SumselBabel

Gebuk PSS, Persib Makin Dekat dengan Gelar Juara

  • April 26, 2025
Gebuk PSS, Persib Makin Dekat dengan Gelar Juara

Plakat Penghormatan Martabat Kemanusiaan untuk Paus

  • April 26, 2025
Plakat Penghormatan Martabat Kemanusiaan untuk Paus

IHGMA Sebut Efisiensi Berdampak Langsung Bisnis Perhotelan

  • April 26, 2025
IHGMA Sebut Efisiensi Berdampak Langsung Bisnis Perhotelan