Gerindra, NasDem, PKS Resmi Berkoalisi Hadapi Pilkada 2024 di Karawang

SEBANYAK tiga partai yakni NasDem, Gerindra dan PKS resmi berkoalisi dalam menghadapi pilkada bupati Karawang 2024.  Mereka pun mendeklarasikan Bupati Karawang Aep Syaepuloh sebagai bakal calon bupati.Jumat (24/5).

Ketua DPD NasDem Karawang Dian Fahrud Jaman mengungkapkan, deklarasi dukungan Bupati Karawang Aep Syaepuloh sebagai bakal calon bupati merupakan proses ikhtiar politik yang dilakukan tiga partai yang memiliki kesamaan.

“Bahwa formatur koalisi adalah bentuk kesamaan dari visi misi 3 partai. Kesamaan ini menjadi lebih kuat saat ini, kami merasakan semangat yang sama,” kata Dian.

Dian meyakini Bupati Karawang Aep Syaepuloh memiliki visi yang jauh ke depan untuk pembangunan Kabupaten Karawang.

“Kami sudah mendiskusikan ke depan, sepakat membangun koalisi dan kini PKS menguatkan dengan bergabung bersama kami,” Ungkap Dian.

BACA JUGA  Azis Rismaya Percaya Diri Serahkan Formulir Calon Wali Kota Tasikmalaya

Sekretaris DPC Gerindra Karawang Endang Sodikin menjelaskan, pihaknya yakin koalisi tiga partai saat ini akan membawa yang terbaik Karawang.

Endang menegaskan untuk bakal calon wakil bupati akan dibahas sesuai dengan mekanisme partai masing-masing.

“Selama ini kita berembuk, posisinya masih di 3 partai,” kata Endang.

Ketua DPD PKS Karawang Budiwanto mengungkapkan, koalisi hari ini diharapkan akan membawa kebaikan dalam kontestasi politik di Pilkada Karawang 2024. (KR/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Efisiensi Belanja Negara Tidak Boleh Korbankan Layanan Dasar

PRESIDEN Prabowo Subianto mengeluarkan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang  efisiensi belanja negara sebesar Rp306,69 triliun. Langkah ini untuk meningkatkan efisiensi pengeluaran pemerintah dan mengalokasikan dana untuk program…

Hukuman Harvey Moeis Diperberat Jadi 20 Tahun Penjara

PENGADILAN Tinggi DKI Jakarta memperberat vonis pengusaha Harvey Moeis menjadi 20 tahun penjara dalam kasus korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah. Putusan banding dibacakan oleh Ketua Majelis Hakim Teguh Harianto di…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Telan Kekalahan Kedua, Timnas U-20 Harus Pulang Lebih Awal

  • February 17, 2025
Telan Kekalahan Kedua, Timnas U-20 Harus Pulang Lebih Awal

Jinakan Wolverhampton, Liverpool Kembali Jaga Jarak Aman

  • February 17, 2025
Jinakan Wolverhampton, Liverpool Kembali Jaga Jarak Aman

Electric PLN Selangkah Menuju Final Four

  • February 16, 2025
Electric PLN Selangkah Menuju Final Four

Tujuh Daerah di Riau Mulai Dilanda Karhutla

  • February 16, 2025
Tujuh Daerah di Riau Mulai Dilanda Karhutla

Lagi, 37 PMI Dipulangkan dari Malaysia Lewat Dumai

  • February 16, 2025
Lagi, 37 PMI Dipulangkan dari Malaysia Lewat Dumai

Jembati Mahasiswa dan Industri, HME ITB Gelar Spark Kompetisi

  • February 16, 2025
Jembati Mahasiswa dan Industri, HME ITB Gelar Spark Kompetisi