Bawaslu Sumut Ajak GMNI dan Cipayung Plus Kawal Pilkada

ANGGOTA Bawaslu Sumatra Utara Saut Boangmanalu mengajak semua pihak termasuk para mahasiswa untuk membantu mengawasi dan mengawal seluruh tahapan pemilihan kepala daerah.

“Mari sama-sama kita kawal proses pilkada ini, bila ada pelanggaraan pemilu dengan sejumlah bukti yang kuat di wilayah Sumatera Utara, segera sampaikan dan akan kami tindak,” kata Koordinator Divisi Humas, dan Data Informasi Bawaslu Sumatra ini saat digelar Festival Kuliner dan Intelektual (FESKULIN) di Kampus FISIP USU Medan.

FESKULIN yang diinisiasi Gerakan Mahasiswa Nasionalis Indonesia (GMNI) Komisariat FISIP USU ini digelar pada 2 – 3 Oktober 2024. Festival kuliner ini juga dirangkai dengan diskusi publik dengan tajuk Darurat Demokrasi.

Turut menghadirkan Walikota Medan ke 17 Akhyar Nasution dan founder Sekolah Kebangsaan Pemuda Indonesia (SKPI) Faisal Andri Mahrawi sebagai nara sumber.

BACA JUGA  KPU RI Tunggu Bawaslu Soal Prabowo Dukung Luthfi-Yasin

Lawan politik dinasti

Mantan Walikota Medan Akhyar Nasution menegaskan bahwasanya politik dinasti harus dilawan dan dihabisi.

“Dinasti politik yang ada hari ini harus segera dihabisi, karna saya sendiri pun pernah melawan dinasti itu,” tandasnya.

Senada dengan Saut, Faisal Andri juga mengajak para mahasiswa untuk terlibat aktif dalam mengawasi kondisi demokrasi di indonesia dan tidak anti dengan partai politik jika ingin memperbaiki sistem agar suatu saat kelak bisa menguasai partai politik.

Untuk pelaku UMKM

Ketua panitia FESKULIN Roland Fredi Halawa melaporkan selain digelar kegiatan festival kuliner yang diperuntukkan bagi para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) juga diselenggarakan diskusi publik untuk mengisi asupan nutrisi akal sehat dengan harapan agar wawasan para pembicara dapat dibagikan kepada seluruh peserta diskusi publik.

BACA JUGA  Pengusaha di Purwokerto Dorong Kapolda Jateng Ikut Pemilihan Gubernur

“Selain diskusi publik untuk mengisi asupan nutrisi akal sehat dengan wawasan para pembicara yang merupakan senior kita yang telah lama berkecimpung dalam demokrasi Indonesia, maka dibutuhkan juga asupan nutrisi dan gizi untuk badan yang disediakan oleh para pedagang kecil yang kami bantu berdayakan disini,” kata Rolan. (Ais/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

ASSOCIATION of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Provinsi Riau mendukung keinginan Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Ketua…

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

PT Kereta Api Indonesia ( KAI) Daop 6 Yogjakarta bersama Balai Teknik Perkerataapian (BTP) Kelas I Semarang menggelar ramp check standard pelayanan minimum (SPM), sebagai upaya memastikan keamanan angkutan layanan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

  • November 21, 2024
Pertamina Patra Niaga JBT Beri  Apresiasi seorang Operator SPBU