
KAI Daop 6 Yogjakarta menggelar tes narkoba untuk seluruh awak sarana perkeretaapian di wilayah Solo Raya, Rabu (19/3/2025). Hal itu untuk memastikan agar perjalanan kereta api selamat dan lancar selama momen angkutan lebaran 2025.
“Guna menjamin kelancaran dan keselamatan perjalanan kereta api pada momen Angleb 2025, KAI Daop 6 Yogyakarta melaksanakan tes narkoba secara acak terhadap petugas yang berperan langsung dalam operasional kereta api di wilayah Solo Raya,” ungkap Manager Humas Daop 6, Feni Novida Saragih di Stasiun Solo Balapan.
Menurut dia, tes narkoba untuk awak sarana perkeretaapian sambut Angleb 2025 yang dipusatkan di Stasiun Solo Balapan ini menggandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Solo.
40 pegawai
Tes narkoba ini penting dilakukan untuk memastikan bahwa petugas selalu dalam kondisi terbaik saat melayani para pelanggan, utamanya untuk menjaga keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api, khususnya periode padat.
Dia paparkan, pengetesan dilakukan secara acak dengan mengambil sampling 40 pegawai yang terdiri dari Masinis, Asisten Masinis, Polsuska, Kondektur, dan Teknisi KA.
Dia menambahkan, tes narkoba dilakukan KAI Daop 6 Yogyakarta untuk memastikan petugas yang nenjadi garda terdepan keselamatan penumpang. betul-betul dalam kondisi sehat dan tidak memiliki pengaruh terhadap penyalahgunaan narkotika.
Ada enam parameter yang digunakan pada alat tes urine untuk mengetahui kandungan Amphetamine (AMP), Morphine/Opiate (MOP), Mariyuana (THC), Cocaine (COC), Methamphetamine (MET) dan Benzoidazepine (BZD).
Hasil pengetesan oleh petugas BNN Kota Solo menyebutkan, bahwa 40 pegawai yang menjalani tes, seluruhnya dinyatakan negatif narkoba. (WID/N-01)