Pendekar Bodoh Melebarkan Sayap D’Cost di Sidoarjo

PT Pendekar Bodoh melebarkan sayap bisnis restoran keluarga D’Cost di Mall Lippo Sidoarjo. D’Cost yang merupakan jaringan restoran seafood terbesar di Indonesia yang sudah memiliki sertifikat halal dan HACCP.

HACCP merupakan suatu sistem jaminan mutu bersandar pada kesadaran bahwa hazard (bahaya) dapat timbul di berbagai titik atau tahap produksi tertentu, tetapi tentu dapat dilakukan pengendalian untuk mengontrol terjadinya bahaya-bahaya tersebut.

Selain hadir dengan suasana yang nyaman dan modern, D’Cost juga memiliki lebih dari 150 menu pilihan. Berbagai menu seafood andalan yang segar dan lezat seperti menu ikan gurami asam manis, udang saus lada hitam, cumi goreng tepung, omelette seafood dan lainnya.

BACA JUGA  Menteri Imipas Pantau Uji Coba Autogate Imigrasi Bandara Juanda

Selain seafood, D’Cost juga menjual menu ayam dan sapi untuk melengkapi pilihan hidangan saat bersantap. Serta berbagai menu personal seperti nasi goreng, bakmi goreng, kwetiau, bihun, serta paket nasi sayur dan lauk yang juga menjadi pilihan favorit.

“Konsep baru ini merupakan wujud komitmen kami untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan. Kami ingin menciptakan ruang dimana pelanggan datang ke Mall Lippo Sidoarjo, tidak hanya berbelanja, tetapi juga bisa menikmati makanan yang lezat dengan suasana yang nyaman. Kami sangat antusias menyambut para pelanggan kembali ke restoran kami yang kini hadir dengan wajah baru,” kata CEO D’Cost Henry Tejakusmana, Jumat (24/1).

BACA JUGA  Lazaro Deven Aryaga Pemenang Mister Jatim Ambassador 2024

Target 2025

Henry menambahkan, saat ini D’Cost memiliki 65 outlet di seluruh Indonesia. Tahun ini ditargetkan menambah outlet baru hingga totalnya menjadi 80 outlet.

Nama PT Pendekar Bodoh adalah yang menaungi D’Cost. Awalnya muncul nama itu karena menjual kuliner terutama seafood kualitas mewah namun dengan harga murah. (OTW/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Minyak Goreng tidak Sesuai Takaran Harus Ditarik

MINYAK goreng tidak sesuai takaran agar segera ditarik oleh pemerintah. Usulan itu disampaikan oleh Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad. Baik itu  Minyakita atau merek lain. Dari hasil sidak…

Tabungan Haji di BSI Regional Kalimantan Capai Rp1,22 Triliun

TABUNGAN haji di Bank Syariah Indonesia (BSI) Region IX Kalimantan mencatatkan kinerja positif sepanjang 2024. Terdorong oleh pengembangan bisnis ritel khususnya bisnis emas dan haji yang masing-masing bertumbuh 85,04% dan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Minyak Goreng tidak Sesuai Takaran Harus Ditarik

  • March 14, 2025
Minyak Goreng tidak Sesuai Takaran Harus Ditarik

Tabungan Haji di BSI Regional Kalimantan Capai Rp1,22 Triliun

  • March 14, 2025
Tabungan Haji di BSI Regional Kalimantan Capai Rp1,22 Triliun

MU Ditantang Lyon di Perempat Final Liga Europa

  • March 14, 2025
MU Ditantang Lyon di Perempat Final Liga Europa

Komisi B Minta Balai Karantina Jaga Produk Pertanian dan Perikanan

  • March 13, 2025
Komisi B Minta Balai Karantina  Jaga Produk Pertanian dan Perikanan

Pantau Harga Sembako, Komisi B Blusukan di Pasar Wonogiri

  • March 13, 2025
Pantau Harga Sembako, Komisi B Blusukan di Pasar Wonogiri

Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran KA di Stasiun Yogyakarta

  • March 13, 2025
Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran KA di Stasiun Yogyakarta