Menag Ajak Jemaah Umrah Doakan Indonesia dan Palestina

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengajak para jemaah umrah untuk mendoakan Indonesia agar menjadi bangsa yang maju dan sejahtera dan juga mendoakan perjuangan Palestina.

Hal itu disampaikan Menag seusai menjalankan umrah di Masjidil Haram, Makkah, Sabtu (23/11/2024) malam waktu Arab Saudi.

“Saya baru menunaikan umrah. Saya melihat banyak sekali jemaah yang hadir, mungkin karena cuacanya sangat mendukung. Saya yakin jemaah umrah dan jemaah haji Indonesia akan menjadi yang terbaik,” ujar Menag.

Menurut Menag, jemaah Indonesia selama ini terkenal sopan santun dan menghargai orang lain. Untuk itu ia mengajak mereka mendoakan kemajuan Indonesia.

“Mari kita doakan bangsa kita, negara kita. mendoakan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat kita,” ujar Menag.

BACA JUGA  24 WNI Diamankan di Arab Saudi tidak Punya Visa Haji

“Mari kita juga mendoakan rakyat Palestina, semoga cepat selesai perjuangannya dan berakhir dengan baik,” tutupnya.

Urusan haji

Selain bertemu Menteri Tawfiq F Al Rabiah, Menag juga akan menggelar rapat di Kantor Urusan Haji (KUH) Jeddah bersama Dubes RI untuk Saudi Abdul Aziz dan Konjen RI di Jeddah Yusron Ambari, dan sejumlah pejabat di Kemenag.

Menag juga akan meninjau persiapan awal proses penyediaan layanan haji di Madinah Al-Munawwarah. (Ro/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

UPN Veteran Yogyakarta Buka Jalur Seleksi Mandiri

UPN Veteran Yogyakarta membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Mandiri(SM) baik program Diploma 3 maupun sarjana (S1). Jalur Seleksi Mandiri UPN Veteran Yogyakarta mencakup Seleksi Mandiri Prestasi Wimaya, Seleksi…

Rumah Sehat Pertamina Hadir di Tanjung Mas Semarang

PERTAMINA Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah menghadirkan Rumah Sehat Pertamina yang diresmikan pada Minggu (27/4). Rumah Sehat Pertamina adalah fasilitas terintegrasi yang akan digunakan masyarakat Kelurahan Tanjung Mas dan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Pemkot Solo Terima 7 Penghargaan TOP BUMD

  • April 28, 2025
Pemkot Solo Terima 7 Penghargaan TOP BUMD

Ibu Rumah Tangga di Kota Bandung Menangi Undian Telkomsel

  • April 28, 2025
Ibu Rumah Tangga di Kota Bandung Menangi Undian Telkomsel

Hadapi India, Tim Sudirman Indonesia Andalkan Sektor Ganda

  • April 28, 2025
Hadapi India, Tim Sudirman Indonesia Andalkan Sektor Ganda

Disparbud Solo Gandeng Pelaku Usaha Promosikan Pariwisata Lewat BMT

  • April 28, 2025
Disparbud Solo Gandeng Pelaku Usaha Promosikan Pariwisata Lewat BMT