
PERSIB Bandung agak di luar dugaan hanya bermain imbang di kandang sendiri saat menghadapi Madura United. Saat menjamu ‘Laskar Sappe Kerah’ di Liga 1 Indonesia pekan ke-24 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada Sabtu (22/2), Persib ditahan 0-0.
Memang hasil itu tidak menggoyahkan posisi Maung Bandung idi puncak klasemen sementara, namun tetap saja hal mengecewakan pendukungnya. Apalagi mereka menguasai pertandingan hampir selama 90 menit.
Saat ini Persib mengoleksi 51 poin dari 24 laga. Sementara Madura United masih tercecer di urutan ke-16 dengan 21 poin dan masih harus berjuang keras agar tidak terdegradasi musim depan.
Kontras dengan Persib, Borneo FC berhasil memetik poin penuh saat bertandang ke kandang Persita Tangerang. Saat bertanding di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (22/2), Borneo menang 2-1.
Kedua gol Borneo FC itu dicetak Matheus Pato dan Mariano Peralta. Adapun gol Persita Tangerang dicetak Eber Bessa.
Berkat tambahan tiga poin itu, Borneo FC naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 38 poin dari 24 pertandingan, berjarak dua poin dari empat besar.
Di sisi lain, Persita Tangerang masih tertahan di posisi kedelapan klasemen dengan 35 poin dari 24 pertandingan. (*/N-01)