Hyundai Pamer Dua Mobil Listrik Andalan di GIIAS Surabaya

PT Hyundai Motors Indonesia akan menampilkan sejumlah produk mobil andalan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2024.

Termasuk produk andalan yang dipamerkan adalah kendaraan listrik (electric vehicle/EV).

Dua model EV terbaru Hyundai yang dipamerkan adalah all-new KONA Electric dan IONIQ 5 N.

All-new KONA Electric disebut sebagai EV pertama di Indonesia yang menggunakan baterai rakitan lokal namun berkualitas global.

Sementara IONIQ 5 N disebut-sebut merupakan high-performance EV pertama di Indonesia.

“Masyarakat Surabaya dapat secara langsung melihat dua model kendaraan listrik (EV) terbaru Hyundai hasil produksi Tanah Air yaitu all-new KONA Electric dan IONIQ 5 N,” kata Head of Public Relations Hyundai Motors Indonesia Uria Simanjuntak kepada awak media, Selasa (26/8).

BACA JUGA  Astra Financial Targetkan Transaksi Rp400 Miliar di GIIAS

Selain kedua model terbaru, booth Hyundai juga menampilkan lini kendaran Hyundai lainnya. Seperti Palisade, Santa Fe, Creta, Stargazer, dan IONIQ 5.

GIIAS Surabaya 2024 diselenggarakan di Grand City Convex pada 28 Agustus sampai 1 September mendatang.

Selama event tersebut di GIIAS Surabaya 2024 tidak hanya menampilkan beragam lini produk unggulan, namun juga games dan aktivitas menarik.

Tentunya promo eksklusif yang sayang dilewatkan masyarakat Surabaya dan sekitarnya.

Game seru yang bisa dicoba pengunjung sepanjang penyelenggaraan GIIAS Surabaya 2024. Salah satunya adalah permainan balap mobil Type Racer Game.

Permainan ini akan menguji ketangkasan dan kecepatan pengunjung dalam mengetik.

Tidak hanya itu, tersedia juga permainan interaktif lewat game bertajuk Pix ‘em up! yang akan memberikan informasi seputar milestone perjalananan perusahaan otomotif itu. (OTW/S-01)

BACA JUGA  Stargazer Kendaraan Pilihan Keluarga Surabaya

Siswantini Suryandari

Related Posts

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

BANJIR melanda  Kecamatan Daeyuhkolot dan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Banjir di dua kecamatan itu disebabkan luapan Sungai Citarum dan Sungai Cikapundung yang berasal dari arah Kota Bandung. BPBD Provinsi…

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

  • November 22, 2024
Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru