Terus Berinovasi, Bluebird Siap Kembangkan Layanan Lifecare Taxi

SEBAGAI salah bentuk komitmen Bluebird untuk terus berinovasi dan memberikan layanan yang berkualitas, serta relevan dengan kebutuhan setiap pelanggan, mereka mengembangkan layanan Lifecare Taxi (25/4). Layanan itu memberikan akses lebih baik kepada individu dengan kebutuhan khusus, lansia, atau mereka yang memerlukan perhatian ekstra.

Menurut Noni Purnomo, Board of Advisors PT Blue Bird Tbk dan Koordinator Bluebird Peduli, Lifecare Taxi adalah bagian dari program Bluebird Peduli. Layanan ini pertama kali diperkenalkan ke publik pada 2014 dan telah membantu ribuan orang mendapatkan layanan transportasi yang setara.

“Inilah bentuk kepedulian kami terhadap sesama. Ke depannya, kami berharap dapat menjangkau lebih banyak orang dan memberikan layanan yang lebih baik melalui Lifecare Taxi.”

BACA JUGA  Kejari Sidoarjo Luncurkan Si Mola untuk Pelayanan Hari Libur

Hal senada dikatakan Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Adrianto Djokosoetono. “Di Bluebird kami percaya setiap perjalanan punya cerita, dan Lifecare Taxi dapat membuat cerita-cerita tersebut menjadi lebih berarti, lebih manusiawi, dan lebih inklusif bagi semua orang.”

“Dengan mengembangkan Lifecare Taxi, Bluebird berkomitmen untuk menjembatani kesenjangan aksesibilitas dalam transportasi dan memastikan bahwa setiap orang memiliki kesempatan yang sama,” imbuhnya.

Pengembangan Lifecare Taxi itu meliputi penggunaan armada baru yaitu MPV (Multi-purpose Vehicle) berkabin lega, kursi penumpang yang dirancang khusus agar bisa naik–turun secara otomatis, serta pengemudi yang dibekali keahlian cara menggunakan ?tur-?tur armada Lifecare Taxi. Pengembangan lainnya terlihat dari adanya penambahan wilayah operasional selain di Jakarta, yaitu Bali.

BACA JUGA  Drone Palapa S-1 Karya Prof Gesang untuk Patroli Karhutla

“Sebagai ilmuwan dan praktisi yang bergerak di bidang kesejahteraan lansia, saya melihat peluang yang cukup besar untuk meningkatkan kepedulian dan layanan profesional bagi lansia. Dengan meningkatnya proporsi lansia yang mengalami disabilitas dari 20 persen di usia 65 tahun menjadi 60 persen di usia 90 tahun, maka layanan Bluebird Lifecare Taxi memberikan harapan bagi mereka untuk tetap beraktivitas sesuai dengan kondisinya,” ungkap Prof Dr. Tri Budi W Rahardjo, drg. MS, Guru besar Gerontologi & Penasihat Centre for Family and Ageing Studies (CeFAS) Universitas Respati Indonesia dan anggota Kelompok Kerja Kesehatan Lanjut Usia Kemenkes yang turut menjadi narasumber dalam sesi diskusi.

Seperti layanan Bluebird lainnya, Lifecare Taxi juga selalu mengedepankan keamanan dan kenyamanan sesuai dengan SNI (Standar Nyaman Indonesia) melalui armada yang terstandardisasi, pengemudi profesional, dan layanan terintegrasi.

BACA JUGA  Hidrogen dari Pasir Silika Jadi Terobosan Energi Masa Depan

Pelanggan yang memerlukan Lifecare Taxi bisa memesan melalui telapon atau juga bisa dijumpai di pangkalan Bluebird yang ada di beberapa rumah sakit di Jakarta, seperti RS Pantai Indah Kapuk, RS Fatmawati, RS Dharmais, RS EMC Alam Sutera, dan Siloam Hospitals Semanggi. Sedangkan untuk Bali, Lifecare Taxi bisa dijumpai di BIMC Hospital dan Siloam Hospitals. (RO/M-02)

Dimitry Ramadan

Related Posts

HMSI Prediksi Mobil Angkutan Barang belum akan Migrasi ke Listrik

KENDARAAN angkutan barang khususnya kendaraan berat, dalam beberapa tahun ke depan hampir dipastikan belum akan beralih ke kendaraan bermesin listrik atau electric vehicle (EV). HCGA-CARMD Division Head of PT HMSI,…

Erick Thohir Dukung Maung Jadi Kendaraan Resmi Menteri

MENTERI Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendukung arahan Presiden Prabowo Subianto untuk menjadikan mobil Maung buatan PT Pindad sebagai kendaraan operasional para menteri Kabinet Merah Putih. Untuk itu…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

  • November 22, 2024
Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

  • November 22, 2024
Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru