SEJAK pandemi covid-19, pengelola Monumen Nasional (Monas) memang membatasi waktu dan jumlah wisatawan. Bahkan meski pandemi sudah dinyatakan berakhir, pengelola Monas masih melanjutkan penerapan pembatasan jam operasional hanya sampai pukul 16.00 WIB.
Salah satu alasasanya yakni Monas bukan destinasi wisata. Selain itu juga merupakan cagar budaya dan objek vital nasional. Ditambah lagi kedekatan Monas dengan Istana Negara.
Diungkapkan Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas Isa Sanuri, Monas memang sempat tutup selama pandemi covid-19. Namun pada pertengahan 2022, operasional Monas kembali dibuka secara terbatas.
“Keamanan dan kenyamanan pengunjung adalah prioritas kami. Mengingat pentingnya aspek keamanan, terutama pada tahun politik ini. Operasional Monas dibatasi tidak sampai malam hari,” ujarnya seperti dikutip dalam siaran persnya.
“Pembatasan ini merupakan hasil koordinasi dengan Instansi Keamanan terkait untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung,” lanjut Isa.
Kendati demikian, saat ini pihaknya masih melihat kondisi keamanan dan kenyamanan sehingga nantinya Monas akan beroperasi hingga puku 22.00 WIB.
“Kami berharap dalam waktu dekat, Monas dapat dibuka hingga pukul 22.00 WIB khusus pada hari Sabtu dan Minggu,” ujarnya.
“Karena kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi kenyamanan dan keselamatan bersama,” ujar Isa. (*/N-01)