Bagnaia Gagalkan Pesta Juara Jorge Martin

PEMBALAP Ducati, Francesco Bagnaia berhasil menebus kesalahannya di balapan sprint race sehari sebelumnya (Sabtu, 2/11) dengan memenangi MotoGP Malaysia 2024, Minggu (3/11/2024).

Berkat kemenangan itu, ia bukan menambah koleksi gelar podiumnya, ia juga sukses memperpanjang napas dalam perebutan gelar juara dunia.

Dalam balapan di sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (3/11/2024), sempat diwarnai dengan crash yang melibatkan tiga rider pada lap pertama itu, Bagnaia keluar menjadi pemenang setelah memenangi pertarungan sengit dengan rider Pramac Ducati, Jorge Martin.

Dia menjadi yang tercepat menyentuh garis finis dengan catatan waktu 38 menit 4,563 detik.

Jack Miller, Brad Binder, dan Fabio Quartararo yang terlibat, Milller sampai mendapat perawatan medis di trek. Race dihentikan, digelar lagi dengan jumlah 19 lap.

BACA JUGA  Jorge Martin Kuasai Moto-GP Mandalika

Pembalap Ducati lainnya, Enea Bastianini menyusul di podium. Setelah itu berturut-turut di posisi empat dan lima adalah Alex Marquez dan Pedro Acosta.

Kemenangan di Malaysia itu memang tidak mengubah posisi Bagnaia di klasemen. Dia masih menempati posisi kedua klasemen MotoGP 2024 dengan mengumpulkan 462 poin. Martin masih ada di posisi teratas dengan 485 poin.

Dengan kalender MotoGP 2024 yang masih menyisakan satu seri lagi, peluang Martin untuk meraih gelar juara dunia memang jauh lebih besar ketimbang Bagnaia. Jika tidak terjadi insiden, Martin amat mungkin mengunci gelar juara di Catalunya lantaran MotoGP Valencia dibatalkan akibat bencana banjir bandang. (N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

KPK Sesali Keputusan PN Jaksel Menangkan Praperadilan Sahbirin

PENGADILAN Negeri Jakarta Selatan mengabulkan sebagian permohonan praperadilan yang diajukan Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor atau Paman Birin. Dengan demikian status tersangka Paman Birin pun pupus. Hal itulah yang disesali…

Ombudsman Curiga Ada Modus di Balik Pemailitan Sritex

LEMBAGA Ombudsman RI mencurigai kemungkinan adanya modus nakal di balik upaya mempailitkan perusahaan raksasa tekstil Sritex. Apalagi Undang-Undang Kepailitan dinilai pernuh persoalan, hingga perlu dikoreksi . “Banyak modus modus di…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

KPK Sesali Keputusan PN Jaksel Menangkan Praperadilan Sahbirin

  • November 12, 2024
KPK Sesali Keputusan PN Jaksel Menangkan Praperadilan Sahbirin

Ombudsman Curiga Ada Modus di Balik Pemailitan Sritex

  • November 12, 2024
Ombudsman Curiga Ada Modus di Balik Pemailitan Sritex

Rendahnya Literasi dan Kesadaran Masyarakat jadi Celah Penipuan

  • November 12, 2024
Rendahnya Literasi dan Kesadaran Masyarakat jadi Celah Penipuan

Walikota Semarang Berkomitmen Dukung Pemberdayaan Perempuan

  • November 12, 2024
Walikota Semarang Berkomitmen Dukung Pemberdayaan Perempuan

Prototipe Mobil Karya Mahasiswa UGM Raih Prestasi di AS

  • November 12, 2024
Prototipe Mobil Karya Mahasiswa UGM Raih Prestasi  di AS

Viral Wali Murid Paksa Siswa SMA Sujud Menggonggong

  • November 12, 2024
Viral Wali Murid Paksa Siswa SMA Sujud Menggonggong