Israel Bertanggungjawab Kematian Komandan Tertinggi Hamas

  • Global
  • August 1, 2024
  • 0 Comments

ANGKATAN Bersenjata Israel (IDF) mengklaim berhasil mengklaim berhasil membunuh komandan tertinggi sayap militer Hamas, Brigade Al-Qassam Mohammad Deif.

Pernyataan IDF ini diperkuat dengan pernyataan PM Israel Benyamin Netanyahu yang secara eksplisit menyatakan Israel telah melepas tangan kanan pimpinan Hamas.

Israel mengklaim Deif tewas dalam serangan udara di kawasan Al-Mawasi, Jalur Gaza pada 13 Juli lalu.

Pengumuman IDF sehari setelah Kepala Politik Hamas, Ismail Haniyeh terbunuh dalam sebuah serangan udara di Teheran, Iran, Rabu (31/7).

Hingga saat ini Israel belum menyatakan bertanggungjawab atas serangan yang mematikan.

Ismail Haniyeh berada di Teheran setelah menghadiri pelantikan Presiden baru Iran Masoud Pezeshkian, Selasa, (30/7).

BACA JUGA  Hamas Tunjuk Yahya Sinwar Gantikan Haniyeh

Sementara itu pimpinan tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei memimpin salat jenazah Ismail Haniyeh di Universitas Iran, Kamis (1/8).

Jenazah kemudian dibawa ke Doha, Qatar untuk dimakamkan. Prosesi pelepasan jenazah disambut ribuan warga Iran. Para pelayat melambaikan tangan saat peti jenazah dibungkus dengan bendera Palestina melintasi jalan di Teheran.

Tidak hanya di Teheran, di berbagai negara, banyak warga melakukan salat ghoib untuk mendoakan Ismail Haniyeh.  Kondisi ini semakin memperburuk upaya mewujudkan negara Palestina merdeka sepenuhnya.

Pemerintah Iran dan kelompok Hamas menuduh Israel sebagai dalang serangan tersebut.  Ayatollah Ali Khamenei telah memerintahkan Iran membalas serangan Israel atas peristiwa kematian Haniyeh.

Iran mendapat kritikan dari berbagai pengamat karena negaranya gagal mempertahankan wilayahnya dari serangan Israel. (*/S-01)

BACA JUGA  Teka-teki Rudal Hipersonik Houthi yang Menghantam Wilayah Israel

Siswantini Suryandari

Related Posts

Warisan Terakhir Paus, Popemobile Jadi Klinik Kesehatan di Gaza

SEBELUM wafat Paus Fransiskus mewariskan popemobile diubah menjadi klinik kesehatan untuk anak-anak Gaza. Popemobile adalah kendaraan yang dipakai Paus Fransiskus mendekati jutaan umatnya sambil melambaikan tangan. Kendaraan berwarna putih selalu…

AS Ingin India dan Pakistan Hindari Konflik di Khasmir

KHASMIR kembali memanas. Amerika Serikat meningkatkan tekanannya terhadap India dan Pakistan agar menghindari konflik di Kashmir. Konflk India dan Pakistan memanas setelah serangan teroris di Pahalgam, Khasmir yang menewaskan 26…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Ditolak Presiden Prabowo, Hasan Nasbi Kembali Pimpin PCO

  • May 6, 2025
Ditolak Presiden Prabowo, Hasan Nasbi Kembali Pimpin PCO

PSS tak Didampingi Pieter Huistra saat Bertandang ke Semarang

  • May 6, 2025
PSS tak Didampingi Pieter Huistra saat Bertandang ke Semarang

Pemkot Solo Sosialisaikan Bahaya Investasi Bodong dan Judol

  • May 6, 2025
Pemkot Solo Sosialisaikan Bahaya Investasi Bodong dan Judol

Desa Huta Toruan I Terancam Kehilangan Dana Desa dan ADD

  • May 6, 2025
Desa Huta Toruan I Terancam Kehilangan Dana Desa dan ADD