Aplikasi e-Blangkon Sukses Menaikkan Jumlah Transaksi UMKM di Jawa Tengah

USAHA Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Jawa Tengah semakin menggeliat sejak diperkenalkannya aplikasi katalog elektronik Belanja Langsung Toko Online (e-Blangkon). Terbukti sejak diperkenalkan e-Blangkon, nilai transaksi barang dan jasa hingga I/2024 mencapai Rp263,9 miliar.

“Memunculkan semangat baru, ketoka aplikasi e-Blangkon semakin dikenal para pelaku UMKM. Sebab selain untuk pengadaan barang dan jasa, juga mendorong mereka meningkatkan inklusi keuangan,” ungkap Sekretaris Daerah (Sekda) Jateng, Sumarno dalam Rakor Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa (UKPBJ) dan Business Matching di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta, Selasa (6/8/2024).

Menurut dia, pelaku UMKM di Jawa Tengah diyakini akan semakin tertarik dan bergabung dalam e-Blangkon. Apalagi potensi belanja daerah di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota cukup besar, sehingga usaha sektor UMKM di Jateng akan terus meningkat.

BACA JUGA  Perkuat Silaturahmi, Kapolda Jateng Hadiri Pengajian Bedoro Bersholawat

Ada 502.693 produk

Pada saat sama, Kepala Biro Administrasi Pengadaan Barang dan Jasa Setda Provinsi Jateng, Yasip Khasani menyebutkan ada sebanyak 502.693 produk yang tayang di e-Blangkon. Penyedia paling banyak adalah kategori produk alat perlengkapan kantor dan jasa katering.

Saat ini capaian realisasi komitmen produk dalam negeri (PDN) hingga awal Agustus 2024 tercatat sekitar 37%. Sedangkan realisasi komitmen usaha mikro kecil dan koperasi (UMKK) mencapai sekitar 44% atau melebihi target nasional sebesar 40%.

“Berbagai inovasi telah dilakukan Pemprov Jateng. Salah satunya menjadi pelopor untuk konsolidasi menyatukan beberapa paket pekerjaan yang sama, sehingga akan mendapatkan harga yang lebih efisien,” ungkap Yasip.

BACA JUGA  Jawa Tengah Bersholawat untuk Indonesia Maju dan Damai

Versi terbaru

Dalam rakor, Sekda Jateng bersama Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Hendrar Prihadi juga melaunching e-Katalog Versi 6.0.

Atas pelucuran e-Katalog versi terbaru itu, Pemprov Jateng menjadi Piloting Katalog Versi 6.0 bersama Kementerian Keuangan, Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, LKPP, dan Pemprov DKI Jakarta.

Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), Hendrar Prihadi ikut menegaskan e-Katalog Versi 6.0 yang memiliki beberapa keunggulan dibanding e-katalog sebelumnya.

Dengan adanya e-katalog versi 6.0, maka pejabat pengadaan bisa memilih produk, melakukan transaksi, hingga pengiriman barang dalam satu sistem.

” Keunggulan lain dari katalog verai ini adalah adanya fitur e-audit. Dengan begitu, para Inspektur bisa melakukan supervisi supaya tidak terjadi pelanggaran,” tegas Hendrar. (WID/N-01)

BACA JUGA  Polda Jateng Berkomitmen Jaga Keamanan Pilkada

Dimitry Ramadan

Related Posts

De la Fuente tidak Panggil Pemain Madrid untuk Laga November ini

ARSITEK tim nasional Spanyol, Luis de la Fuente sudah memanggil para pemain untuk memperkuat timnya pada jeda internasional bulan ini pada Jumat (8/11/2024). Namun dari daftar 26 pemain itu tidak…

Liverpool Nyaman di Puncak Klasemen Jelang Jeda Internasional

LIVERPOOL melanjutkan momen positifnya bersama Arne Slot di awal musim ini. Kemenangan demi kemenangan diraih the Reds di semua kompetisi. Terakhir mereka sukses meredam Aston Villa  2-0 pada lanjutan Liga…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

De la Fuente tidak Panggil Pemain Madrid untuk Laga November ini

  • November 10, 2024
De la Fuente tidak Panggil Pemain Madrid untuk Laga November ini

Liverpool Nyaman di Puncak Klasemen Jelang Jeda Internasional

  • November 10, 2024
Liverpool Nyaman di Puncak Klasemen Jelang Jeda Internasional

Dukung Evolusi Teknologi, Indosat Hadirkan Indonesia Al Day

  • November 9, 2024
Dukung Evolusi Teknologi, Indosat Hadirkan Indonesia Al Day

DPP BRN Siap Atasi Penggelapan Ranmor ke Pemukiman SAD

  • November 9, 2024
DPP BRN Siap Atasi Penggelapan Ranmor ke Pemukiman SAD

Bela Palestina, Umat Islam Jabar Gelar Aksi di Depan Gedung Sate

  • November 9, 2024
Bela Palestina, Umat Islam Jabar Gelar Aksi di Depan Gedung Sate

Peduli Pelanggan, Smartfren Luncurkan Paket Unlimited Suka-Suka

  • November 9, 2024
Peduli Pelanggan, Smartfren Luncurkan Paket Unlimited Suka-Suka