Minyak Goreng tidak Sesuai Takaran Harus Ditarik

MINYAK goreng tidak sesuai takaran agar segera ditarik oleh pemerintah. Usulan itu disampaikan oleh Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad. Baik itu  Minyakita atau merek lain.

Dari hasil sidak juga ditemukan  produk minyak goreng yang tidak memiliki keterangan kedaluwarsa.

Menurutnya produk yang tak sesuai takaran dan bahkan tak memiliki tanggal kedaluwarsa itu membahayakan bagi masyarakat.

“Merugikan kesehatan, bahaya, dan kemudian dari segi ekonomis itu sangat mahal dibandingkan yang 1.000 mililiter,” kata Dasco saat sidak di Pasar Kramat Jati, Jakarta, Jumat (14/3).

Dasco dan jajaran Komisi VI DPR RI menemukan minyak goreng merek Rizki yang diproduksi oleh BKP, isinya tidak sesuai takaran. Selain itu tidak ada tanggal kadaluwarsa. Adapun barcode yang tertera di bungkus minyak goreng tersebut tidak bisa dipindai.

BACA JUGA  Warga Pekanbaru Diminta Laporkan Pedagang Jual Minyakita di Atas HET

Sementara itu 14 direktur perusahaan ditetapkan sebagai tersangka pelanggaran produsen Minyakita.

Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Badan Reserse Kriminal mengatakan 14 orang ini dari 14 perusahaan berbeda.

“Yang sudah jelas dari 14 perusahaan, ya, 14 orang tersangkanya. (Yang tersangka) direkturnya, yang bertanggung jawab. Sesuai undang-undang kan direkturnya,” ujar Helfi saat ekspose temuan pabrik Minyakita di Karawang, Jawa Barat, Kamis (13/3).

Penetapan tersangka tersebut menyusul diterimanya 14 laporan terkait ketidaksesuaian takaran minyak goreng bersubsidi itu dengan label yang ada di kemasan.  (*/S-01)

BACA JUGA  Cek Volume Minyakita, Polda DIY Terjunkan Satgas Pangan

Siswantini Suryandari

Related Posts

Bobby Berjanji bakal Selesaikan Dana Bagi Hasil

PEMERINTAH Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) siap menyongsong tahun anggaran baru dengan kepastian Dana Bagi Hasil (DBH) dari Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Hal itu disampaikan dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala Daerah…

Semen Indonesia Berkontribusi Pembangunan Bendungan Sidan

PEMBANGUNAN Bendungan Sidan di Bali yang akan menjaga keamanan pasokan air bersih bagi jutaan masyarakat Denpasar dan sekitarnya ada andil dari PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG). Sampai Februari 2025,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Gugat UU TNI ke MK, Kolonel Menyoal Definisi Tentara Profesional dan Hak Prajurit

  • March 14, 2025
Gugat UU TNI ke MK, Kolonel Menyoal Definisi Tentara Profesional dan Hak Prajurit

Sambut Lebaran, Batik Danar Hadi Luncurkan Koleksi Ratimaya Raya

  • March 14, 2025
Sambut Lebaran, Batik Danar Hadi Luncurkan Koleksi  Ratimaya Raya

Bobby Berjanji bakal Selesaikan Dana Bagi Hasil

  • March 14, 2025
Bobby Berjanji bakal Selesaikan Dana Bagi Hasil

Semen Indonesia Berkontribusi Pembangunan Bendungan Sidan

  • March 14, 2025
Semen Indonesia Berkontribusi Pembangunan Bendungan Sidan

KAI Wisata Java Priority Hadirkan Harga Spesial Untuk Mudik

  • March 14, 2025
KAI Wisata Java Priority Hadirkan Harga Spesial Untuk Mudik

Gubernur Jabar akan Cabut Sertifikat Tanah di Sepadan Sungai

  • March 14, 2025
Gubernur Jabar akan Cabut Sertifikat Tanah di Sepadan Sungai