Pangdam Lakukan Skrining Terhadap Prajurit Cegah Judol

MARAKNYA judi online (judol)  khususnya di Jawa Tengah membuat geram Panglima Kodam IV/Diponegoro hingga akhirnya melakukan skrining terhadap seluruh prajuritnya.

Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi mengatakan kegiatan ini merupakan inspeksi mendadak untuk memberikan penekanan kepada seluruh anggota berkaitan dengan bahaya dan akibat yang ditimbulkan dari Judi Online dan pinjaman Online bagi diri anggota dan keluarganya.

“Setelah diberikan arahan, Handphone seluruh anggota diperiksa dan dicek apakah terdapat Aplikasi, Chat Whatsapp dan riwayat mobile banking yang termasuk kategori judi dan pinjaman online,”  ungkapnya, Sabtu (29/6)..

Sebelumnya, dirinya juga telah memberikan perintah agar seluruh Prajurit dan PNS di seluruh jajaran tidak ada yang terlibat kegiatan perjudian terlebih judi online dan harus dapat menahan diri untuk tidak terjerat dalam pinjaman online.

BACA JUGA  Masuk Musim Hujan, KPU Diminta Siapkan TPS Bebas Banjir

“Dalam setiap kesempatan kami selalu menekankan akan dampak buruk dari judi dan pinjaman online tersebut,” tegasnya.

Sementara, Kapendam IV/Diponegoro Letkol Inf Andy Soelistyo menambahkan saat ini Kodam dan seluruh jajaran Menyatakan Perang terhadap judi online,

“Kita tidak sadar bahwa judi online juga mengandung candu yang sangat berbahaya, berawal dari coba-coba pada taruhan kecil dan kemudian akan terus tertantang untuk bertaruh dengan nominal yang sangat besar hingga kekalahan pun tidak terhindarkan”, ujarnya.

Menurutnya, runtuhnya ekonomi anggota dan keluarganya pun berakibat munculnya pelanggaran dan kehancuran dalam keluarga.

“Apa yang kita lakukan hari ini dan selanjutnya menunjukkan Kodam IV/Diponegoro berperang terhadap perjudian online guna mewujudkan lingkungan kerja yang bersih dan bebas dari segala bentuk perjudian,” pungkasnya.(Htm/S-1).

BACA JUGA  Jawa Barat Buntuti Jawa Tengah di Hari Kedua Peparnas

Siswantini Suryandari

Related Posts

Giliran Pemkab Bantul Somasi Pabrik Miras

SETELAH Pemkab Sleman melayangkan somasi ke PT Perindustrian Bapak Djenggot selaku produsen minuman beralkohol merek Anggur Merah Kaliurang, kini giliran Pemkab Bantul yanng melayangkan surat sejenis. Bupati Bantul Abdul Halim…

Polda DIY Tangkap Lima Pengedar Uang Palsu

DIREKTORAT Reserse Kriminal Khusus (Reskrimsus) Polda Daerah Istimewa Yogyakarta, membeberkan keberhasilan mereka menangkap lima orang tersangka pengedar uang palsu. Mereka juga menyita delapan lembar kertas mirip uang pecahan Rp100.000. Kasubdit…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Gasak Electrik PLN, Gresik Petrokimia Sibak Peluang ke Final

  • April 24, 2025
Gasak Electrik PLN, Gresik Petrokimia Sibak Peluang ke Final

LavAni Juarai Putaran Pertama Final Four Proliga

  • April 24, 2025
LavAni Juarai Putaran Pertama Final Four Proliga

PSS Tantang Persib dengan Kekuatan Pincang

  • April 24, 2025
PSS Tantang Persib dengan Kekuatan Pincang

Giliran Pemkab Bantul Somasi Pabrik Miras

  • April 24, 2025
Giliran Pemkab Bantul Somasi Pabrik Miras