Ratusan Offroader Ikuti Trabas Kamtibmas

RATUSAN offroader dari berbagai daerah mengikuti Trabas Kamtibmas bersama Kapolda Jateng yang digelar oleh kabupaten Kudus, Sabtu (27/4).

Kapolda Jateng, Irjen Pol Drs. Ahmad Luthfi yang hadir langsung membuka kegiatan tersebut menyampaikan terima kasih atas kebersamaan antara Polri dengan masyarakat dalam kegiatan.

“Kegiatan ini untuk menyamakan persepsi kebersamaan dalam rangka menciptakan Harkamtibmas dan soliditas antara masyarakat dan anggota Polri,” kata Irjen Pol Drs. Ahmad Luthfi.

Kapolda juga berharap, melalui Trabas Kamtibmas ini akan memberikan kontribusi terbaik untuk mengenalkan wisata diwilayahnya yang belum pernah di eksploitasi.

“Dan ini ada suatu moment di mana akan kita jual’ bahwa disini ada  surga ( tempat yang indah ) yang harus didatangi masyarakat,” ungkapnya.

BACA JUGA  Jokowi : Pompanisasi di Sawah untuk Antisipasi Musim Kering

Di akhir sambutannya, ia mengucapkan terimakasih kepada panitia yang telah menyelenggarakan kegiatan Trabas Kamtibmas, khususnya Kapolres Kudus dan jajaran Forkopimda Kudus sehingga ini bisa dijadikan Role model di daerah lain untuk mengenalkan wisata di wilayahnya.

Hal senada disampikan Kapolres Kudus, AKBP Dydit Dwi Susanto, pihaknya menyebut tujuan utama kegiatan ini adalah pelaksanaan kegiatan sosial yang dikemas kegiatan Trabas Kamtibmas.

Selain Trabas Kamtibmas, juga dilaksanakan pula pengobatan gratis dan bantuan sembako kepada warga. Total sebanyak 200 paket sembako dibagikan kepada masyarakat.

“Sasaran pemberian bantuan sosial warga masyarakat kurang mampu, penanaman pohon, dan pembangunan Mushola Darul Abidin Desa Ternadi sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat,” kata AKBP Dydit.

BACA JUGA  Potensi Desa-Desa di Jawa Tengah Basis Pembangunan Daerah

Selain kegiatan dan bantuan sosial kepada masyarakat, lanjut Kapolres, Trabas Kamtibmas hari ini merupakan bentuk edukasi kepada masyarakat dan komunitas trabas terkait untuk tertib dalam berlalu lintas dan menjaga keselamatan dijalan.

“Kegiatan ini juga untuk mendekatan kepolisian dengan masyarakat melalui silaturrahmi dengan kegiatan trabas,” ujarnya.

Sementara itu, terkait pelaksanaan Trabas Kamtibmas yang dikemas kegiatan sosial, Kepala Desa Ternadi, Arik Wahono menyampaikan apresiasi dan terimakasihnya kepada Kapolda Jateng

Disebutkan Kepala desa, diwilayahnya sendiri mendapat bantuan pembangunan Mushola dan penanaman pohon. Selain itu, juga dilaksanakan pemeriksaan dan pengobatan gratis untuk warga serta pemberian bantuan sembako kepada warga yang kurang mampu.

“Melalui kegiatan Trabas Kamtibmas Polres Kudus bersama Kapolda Jateng dengan berbagai kegiatan sosial yang dilakukan tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat. Oleh karenanya, kami sampaikan terimakasih,” ungkap Arik Wahono.

BACA JUGA  Pelaksanaan Pilkada Serentak di Jawa Tengah Aman dan Kondusif

Ditempat terpisah, ketua panitia pembangunan Mushola Darul Abidin, Hadi mengucapkan banyak terimakasih kepada Kapolda Jateng atas bantuan pembangunan Mushola.

“Semoga diberikan keberkahan dan bermanfaat untuk warga sekitar,” ungkapnya.(HTM/M-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Kodim 0732/Sleman Siap Gelar TMMD Reguler ke-124

KOMANDO Distrik Militer (Kodim) 0732/Sleman telah menyiapkan berbagai program yang akan digarap selama satu bulan mulai 6 Mei hingga 6 Juni. Komandan Satgas TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) Reguler ke-124,…

Almaz Fried Chicken Tambah Outlet di Bandung

RESTORAN ayam goreng  khas Timur Tengah, Almaz Fried membuka outlet ke duanya di Kota Bandung, Jawa Barat yang berada di Jalan Buah Kecamatan Lengkong. Dengan citra rasa yang dimiliki Almaz…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Benamkan Pertamina Enduro, Popsivo Segel Tiket ke Grand Final

  • May 4, 2025
Benamkan Pertamina Enduro, Popsivo Segel Tiket ke Grand Final

Penting! Mengenali Makanan yang Sudah Basi

  • May 4, 2025
Penting! Mengenali Makanan yang Sudah Basi

Kodim 0732/Sleman Siap Gelar TMMD Reguler ke-124

  • May 4, 2025
Kodim 0732/Sleman Siap Gelar TMMD Reguler ke-124

Gus Yasin Pastikan tidak Ada Transaksional dalam Pemilihan Ketum PPP

  • May 4, 2025
Gus Yasin Pastikan tidak Ada Transaksional dalam Pemilihan Ketum PPP