Kontingen Indonesia Pastikan Emas dan Perak

KONTINGEN Indonesia memastikan satu medali emas pertama dari cabang olahraga para badminton di Paralimpiade Paris.  Kepastian itu didapat setelah dua ganda campran klasifikasi SL3 – SU5 menciptakan all Indonesia final.

Wakil Indonesia sukses menguasai nomor ganda campuran klasifikasi SL3 – SU5 pada Paralimpiade 2024, usai  pasangan Fredy Setiawan – Khalimatus Sadiyah dan Hikmat Ramdani-Leani Ratri Oktila mengalahkan lawan lawan mereka di babak semifinal.

Kabar resmi yang diterima Mimbar Nusantara dari NPC Indonesia di Paris menjelaskan , pasangan Fredy – Khalimatus sukses melaju ke final setelah menumbangkan wakil Perancis, Lucas Mazur-Faustine Noel dengan dua set langsung, 21-15, 21-15, pada Minggu (1/9/2024) dini hari WIB.

BACA JUGA  Ditantang Vietnam di Laga Kedua, Indonesia Kemungkinan Turunkan Pemain Pelapis

Sementara pasangan ganda campuran Indonesia lainnya, yakni Hikmat – Ratri menekuk wakil Thailand, Siripong Teamarrom-Nipada Seandupa juga dengan dua set langsung 21-12, 21-8.

Keberhasilan mewujudkan All Indonesia Final ini membuat kontingen Indonesia memastikan akan mendulang medali emas dan perak. Emas pertama dan perak kedua, setelah perak pertama diraih pelari Saptoyoga Purnomo.

Jadi motivasi

Chef de Mission (CdM) Indonesia, Reda Manthovani, mengapresiasi perjuangan atlet Indonesia yang terus mengejar target satu emas, dua perak dan tiga medali perunggu. Kesuksesan pasangan ganda campuran wajib dijadikan motivasi bagi para atlet.

“Saya harapkan All Indonesian Final ini menjadi motivasi dan cambuk bagi atlet Indonesia lainnya untuk berjuang lebih keras lagi karena masih ada banyak harapan. Mohon doa restu selalu dari masyarakat Indonesia,” kata Reda Manthovani.

BACA JUGA  Taufik/Clairine Pastikan Kemenangan Indonesia atas Filipina

Sementara itu, pelatih kepala para bulu tangkis Indonesia, Jarot Hernowo, mengungkapkan kegembiraan setelah anak buahnya bisa menguasai nomor ganda campuran klasifikasi SL3 – SU5.

Jarot akan mempersiapkan semua anak asuhnya agar berada pada kondisi terbaik. Perhatian khusus diberikan kepada atlet yang masih turun di nomor tunggal, seperti Fredy Setiawan, Leani Ratri dan Khalimatus.

“Kami tetap menekankan untuk menjaga kondisi badan para atlet meski lawannya nanti merupakan teman mereka sendiri yang setiap hari sudah bergabung di Pelatnas, ungkap Djarot.

Tidak sabar

Terpisah, Khalimatus tak sabar melakoni All Indonesia Final melawan Hikmat-Ratri. Meski pada pertemuan terakhir di 4 Nations Para Badminton International 2024 di Skotlandia mengalami kekalahan, Khalimatus bersama Fredy siap berjuang maksimal.

BACA JUGA  Ni Nengah Widiasih Pecah Rekor Pribadi Angkat Berat

“Kita akan main lepas saja, tidak ada yang gimana-gimana. Tidak mau mengalah, inginnya ya menang,” kata Khalimatus.

Pertandingan All Indonesia Final ini akan berlangsung di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Senin (2/9/2024). (WID/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

PRESIDEN Rusia, Vladimir Putin menyebut bahwa perang Ukraina kini mulai menuju jadi konflik global. Hal itu setelah Amerika Serikat dan Inggris mengizinkan Ukraina menyerang Rusia dengan senjata mereka. Karena itu…

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

TIM Indonesia tampil sebagai juara umum ajang 16th IESF World Esports Championships 2024 yang berlangsung di Riyadh, Arab Saudi. Kesuksesan itu setelah meraih 1 medali emas di nomor MLBB Women,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

  • November 22, 2024
Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

  • November 22, 2024
Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru