Akhiri Perang Ukraina Pejabat AS-Rusia Bertemu di Riyadh

AKHIRI perang di Ukraina menjadi poin utama pertemuan tingkat tinggi pejabat Amerika Serikat dan Rusia di Riyadh, Arab Saudi Selasa (18/2).

Pertemuan kedua negara ini tidak melibatkan Ukraina. Dan Riyadh dipilih sebagai tuan rumah pertemuan AS dengan Rusia.

Presiden AS Donald Trump telah menyampaikan bahwa AS akan bertemu dengan Rusia membahas penyelesaian perang di Ukraina, tanpa melibatkan Ukraina.

Pada pertemuan ini diharapkan ada cara untuk mengakhiri konflik yang telah berlangsung selama tiga tahun di Ukraina serta memulihkan hubungan Amerika-Rusia.

Akhiri perang Ukraina

Pembicaraan tingkat tinggi diharapkan dapat membuka jalan bagi pertemuan puncak antara Presiden AS Donald Trump dan Presiden Rusia Vladimir Putin.

BACA JUGA  Rusia Antisipasi Kemungkinan Serangan Teroris Susulan

Ukraina menegaskan bahwa tidak ada kesepakatan damai yang dapat dibuat atas namanya.

“Sebagai negara berdaulat, kami sama sekali tidak akan bisa menerima kesepakatan apa pun tanpa kehadiran kami,” kata Presiden Volodymyr Zelenskiy pekan lalu.

Pada pertemuan tingkat tinggi dari Rusia diwakili oleh Penasihat kebijakan luar negeri Putin, Yuri Ushakov, dan Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov.

Mereka duduk berhadapan dengan Menteri Luar Negeri AS Marco Rubio, penasihat keamanan nasional Mike Waltz, serta utusan Timur Tengah Trump, Steve Witkoff.

Pulihkan hubungan AS-Rusia

Para pejabat mengabaikan pertanyaan yang diteriakkan oleh para wartawan mengenai apakah AS mengesampingkan Ukraina dan apa saja tuntutan Washington terhadap Moskow.

BACA JUGA  Badai Milton Hantam Florida Picu Banjir dan Listrik Padam

Rusia menyatakan bahwa pembicaraan ini akan berfokus pada penghentian perang serta pemulihan hubungan Rusia-AS yang menurut Kremlin berada di bawah titik nol selama pemerintahan Joe Biden sebelumnya. (*/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Tabungan Haji di BSI Regional Kalimantan Capai Rp1,22 Triliun

TABUNGAN haji di Bank Syariah Indonesia (BSI) Region IX Kalimantan mencatatkan kinerja positif sepanjang 2024. Terdorong oleh pengembangan bisnis ritel khususnya bisnis emas dan haji yang masing-masing bertumbuh 85,04% dan…

Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran KA di Stasiun Yogyakarta

POLISI menangkap M, 17 tahun, warga Jakarta yang diduga menjadi pelaku pembakaran kereta di Stasiun Yogyakarta pada Rabu (12/3) . M yang diketahui penyandang disabilitas sensorius (tuna wicara) tersebut ditangkap…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tabungan Haji di BSI Regional Kalimantan Capai Rp1,22 Triliun

  • March 14, 2025
Tabungan Haji di BSI Regional Kalimantan Capai Rp1,22 Triliun

MU Ditantang Lyon di Perempat Final Liga Europa

  • March 14, 2025
MU Ditantang Lyon di Perempat Final Liga Europa

Komisi B Minta Balai Karantina Jaga Produk Pertanian dan Perikanan

  • March 13, 2025
Komisi B Minta Balai Karantina  Jaga Produk Pertanian dan Perikanan

Pantau Harga Sembako, Komisi B Blusukan di Pasar Wonogiri

  • March 13, 2025
Pantau Harga Sembako, Komisi B Blusukan di Pasar Wonogiri

Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran KA di Stasiun Yogyakarta

  • March 13, 2025
Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran KA di Stasiun Yogyakarta

Polda Jateng Gandeng LPSK dalam Kasus Penganiayaan Bayi

  • March 13, 2025
Polda Jateng Gandeng LPSK dalam Kasus Penganiayaan Bayi