LRT Jabodebek Gelar Lomba Maskot dan Tagline untuk Umum

UNTUK lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, KAI melalui Divisi LRT Jabodebek menggelar ‘Mascot Design & Tagline Competition with LRT Jabodebek’. Lewat lomba itu masyarakat diharap berpartisipasi aktif dalam menciptakan maskot dan tagline yang bisa mewakili visi, misi, serta layanan LRT Jabodebek.

“Kami ingin masyarakat ikut berkontribusi dalam membentuk identitas LRT Jabodebek melalui kreativitas. Dengan kompetisi ini, kami berharap akan lahir karya-karya yang tidak hanya merefleksikan nilai-nilai LRT Jabodebek, tetapi juga memperkuat ikatan dengan para pengguna setia layanan kami,” ujar Executive Vice President LRT Jabodebek Mochamad Purnomosidi dalam siaran persnya, Selasa (29/10).

Kompetisi ini terbuka untuk seluruh Warga Negara Indonesia (WNI), dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut: Kompetisi ini tidak berlaku bagi pegawai PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan anak perusahaannya. Pendaftaran tidak dikenakan biaya dan setiap peserta diperbolehkan mengirimkan hingga tiga desain maskot dan tiga tagline terbaik. Kemudian pendaftaran dan pengiriman karya dilakukan secara daring melalui microsite resmi www.lrtjabodebek.kai.id. Dan terakhir, periode pengiriman karya berlangsung mulai 28 Oktober hingga 28 November.

BACA JUGA  KAI Wisata Ajak Masyarakat Menikmati Objek Wisata Lawang Sewu

Karya orisinil

Desain maskot yang diikutsertakan harus merupakan hasil karya orisinal dari peserta, memiliki ciri khas yang unik dan menarik, serta mampu mencerminkan visi, misi, dan layanan LRT Jabodebek. Desain ini juga harus dapat diaplikasikan dalam berbagai media, baik dalam bentuk 2D maupun 3D. Untuk tagline, kreativitas sangat diutamakan dengan syarat harus orisinal, mudah diingat, dan sesuai dengan nilai-nilai LRT Jabodebek.

Penilaian dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari para ahli di bidang branding dan desain komunikasi visual, serta tim internal Divisi LRT Jabodebek. Setiap karya akan dinilai secara independen dengan mengutamakan beberapa kriteria.

Dari setiap kategori, lima karya terbaik akan dipilih untuk mengikuti proses voting daring oleh para pengikut media sosial LRT Jabodebek, yang akan berlangsung pada 30 November hingga 4 Desember 2024. Voting ini akan didasarkan pada jumlah like dan komentar. Pemenang akan diumumkan pada 5 Desember 2024.

BACA JUGA  H+2 Lebaran, Penumpang KA di Daop 6 Catat Jumlah Terbanyak

Proyek strategis nasional

LRT Jabodebek sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional, hadir untuk memberikan solusi transportasi yang modern, cepat, ramah lingkungan, dan efisien bagi komuter di kawasan Jabodebek. Dengan melintasi 18 stasiun yang menghubungkan Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi, LRT Jabodebek melayani rata-rata 81.650 pengguna setiap hari kerja, serta berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan bagi masyarakat.

“Kami ingin kompetisi ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk berkreasi dan menyampaikan pesan-pesan positif tentang LRT Jabodebek. Semoga karya yang terpilih nantinya bisa menjadi representasi dari semangat, kepercayaan, dan harapan yang kami bangun bersama,” ujar Mochamad. (RO/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Teknologi Ultra Violet untuk Tingkatkan Panenan Udang

TEKNOLOGI ultra violet bisa memaksimalkan hasil panen udang yang bebas dari penyakit. Serta kualitas air, hama dan mikroorganisme bisa terhambat. “Teknologi UV ini adalah metode pengolahan air yang menggunakan sinar…

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Muhammad Daffa Lulusan S1 Tercepat di UGM

  • November 22, 2024
Muhammad Daffa Lulusan S1 Tercepat di UGM

Warga Antusias Bertemu Wapres Gibran dan Pj Gubernur Jateng

  • November 22, 2024
Warga Antusias Bertemu Wapres Gibran dan Pj Gubernur Jateng

Kementan Libatkan 15 Ribu Petani Milenial di Kalsel-Kalteng

  • November 22, 2024
Kementan Libatkan 15 Ribu Petani Milenial di Kalsel-Kalteng

Kim Byung Man Dibebaskan dari Tuduhan KDRT

  • November 22, 2024
Kim Byung Man Dibebaskan dari Tuduhan KDRT

Komisi III DPR Kawal Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan

  • November 22, 2024
Komisi III DPR Kawal Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan

Teknologi Ultra Violet untuk Tingkatkan Panenan Udang

  • November 22, 2024
Teknologi Ultra Violet untuk Tingkatkan Panenan Udang