Total 12 Ton Garam Ditabur selama Operasi Modifikasi Cuaca di Riau

PEMERINTAH Provinsi Riau bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), BMKG, dan TNI AU kembali melakukan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) untuk mengatasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Total sebanyak 12 ton garam ditabur dalam kegiatan yang berlangsung dari 20 Juli hingga 1 Agustus 2024 tersebut.

“Alhamdulillah di akhir-akhir kegiatan, terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. Terpantau di beberapa penakar hujan milik BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) dengan intensitas curah hujan tertinggi sebesar 80 mm di Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan,” kata Supervisi OMC Provinsi Riau dari BMKG Fikri Nur Muhammad, Kamis (1/8).

Ia menjelaskan, operasi OMC di Riau diinisiasi oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) serta didukung oleh BMKG, TNI AU dan juga Pemerintah Provinsi Riau. Untuk periode ini, OMC dilakukan oleh PT RAI (Rekayasa Atmosphere Indonesia) dengan supervisi dari BMKG.

BACA JUGA  KPU Riau Gelar Rakorda Persiapan Pemungutan Suara Pilkada 2024

Air tanah naik

Ia mengungkapkan, selain turunnya hujan yang merata pada sebagian besar wilayah Provinsi Riau, hasil evaluasi OMC juga memantau kenaikan Tinggi Muka Air Tanah (TMAT) di berbagai lokasi.

“Hal serupa juga terpantau kenaikan Tinggi Muka Air Tanah (TMAT) di berbagai lokasi yang tersebar di Provinsi Riau,” ujarnya.

Ia menerangkan, total garam sampai dengan hari terakhir sebanyak 12 Ton garam yang ditabur sebagai bahan semai untuk awan hujan di langit Riau. Adapun kondisi cuaca ke depan juga diprediksi kemungkinan adanya potensi turunnya hujan.

“Kondisi cuaca untuk beberapa hari ke depan dilihat dari model prediksi memiliki potensi pertumbuhan awan hujan sebesar lebih dari 70% di sebagian besar wilayah Riau,” pungkas Fikri. (Rud/N-01)

BACA JUGA  Mulai 30 Juli Tol Bangkinang-XIII Kota Kampar Bertarif

Dimitry Ramadan

Related Posts

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Wisudawan UGM Titik Awal Mengabdi kepada Bangsa

WISUDAWAN UGM harus memberikan kontribusi bagi pembangunan bangsa. Direktur  Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantoro menyampaikan hal itu saat prosesi wisuda hari kedua program Sarjana dan Sarjana Terapan UGM, di Grha…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

  • November 21, 2024
Pertamina Patra Niaga JBT Beri  Apresiasi seorang Operator SPBU