Sambut Hari Bumi, Tim Eskpedisi Meratus Soroti Sampah Plastik di Jalur Pendakian

TIM Ekspedisi Meratus 1000 mdpl kembali melakukan kegiatan pendakian gunung dan mengunjungi kawasan pedalaman dalam rangka peringatan Hari Bumi 2024. Penumpukan sampah terutama plastik di jalur pendakian gunung mendapat sorotan.

Sebelumnya Tim Ekspedisi 1000 mdpl yang beranggotakan Komunitas Jurnalis Pena Hijau Indomesia, Biji Kopi, mahasiswa Politeknik Negeri Banjarmasin serta Ponpes Darul Hijrah melakukan pendakian ke Gunung Hauk di Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan.

Masih dalam suasana libur lebaran, kawasan Pegunungan Meratus yang memiliki banyak obyek wisata alam mulai dari sungai, goa, air terjun hingga pendakian puncak gunung ramai dikunjungi masyarakat. Salah satunya adalah obyek wisata Lembah Nanai dan Gunung Hauk, di wilayah desa adat Ajung, Kabupaten Balangan.

BACA JUGA  KAI Wisata Ajak Masyarakat Dukung Gaya Hidup Berkelanjutan

“Masih ada saja para pengunjung obyek wisata maupun pendaki yang membuang sampah sembarangan terutama sampah plastik. Sementara pihak pengelola obyek wisata sudah cukup tegas terkait aturan mengenai sampah ini,” tutur Sanusi, seorang pendaki senior yang menjadi anggota Tim Ekspedisi 1000 mdpl.

Gunung Hauk yang memiliki ketinggian 1325 mdpl merupakan salah satu gunung favorit bagi para pendaki di Kalsel. Pendakian Gunung Hauk dapat dilakukan melalui tiga jalur, diantaranya melalui Desa Ajung, Kecamatan Tebing Tinggi.

Jalur Desa Ajung yang berjarak sekitar 40 kilometer dari pusat Kota Paringin, ibukota Kabupaten Balangan merupakan jalur terpendek. Gunung Hauk merupakan tujuh puncak tertinggi (seven summits) di kawasan Pegunungan Meratus dimana puncak tertinggi yaitu Gunung Halau Halau 1.890 mdpl.

BACA JUGA  Pemerintah Pastikan Pembangunan TPPAS Legok Nangka  segera Dilakukan

Seperti keberadaan gunung lainnya yang ada di kawasan Pegunungan Meratus, Gunung Hauk dan kawasan belantaranya juga dianggap keramat oleh warga Suku Dayak Pitap. Beberapa lokasi di dalam hutan dan puncak gunung dijadikan tempat ritual atau upacara adat. Adapula mitos bahwa rute ke puncak selalu diguyur hujan meski saat kemarau.

Kepala Adat Dayak Pitap, Aliudar menegaskan pihaknya mewajibkan para pengunjung obyek wisata dan pendaki memperhatikan masalah sampah, terlebih gunung Hauk merupakan gunung keramat bagi warga dayak. “Pembersihan sampah gunung juga dalam rangka menjaga kesucian kawasan gunung dan kelestarian lingkungan,” tutur Aliudar.

Selain ikut membantu membersihkan sampah plastik di sepanjang jalur pendakian,Tim Ekspedisi Meratus 1000 mdpl juga membagikan bibit tanaman kopi kepada petani di pedalaman sebagai bentuk kampanye pelestarian lingkungan sekaligus peningkatan ekonomi warga pedalaman. (DS/M-01)

BACA JUGA  Peringati HPSN, Amphibi Bersih-bersih Sampah Plastik

Dimitry Ramadan

Related Posts

Enam Bidang Studi di Undip Masuk QS WUR by Subject 2025

ENAM bidang studi Universitas Diponegoro  masuk pada pemeringkatan Quacquarelli Symonds World University Rankings (QS WUR) by Subject 2025, atau bertambah satu dibanding tahun 2024. Adapun peringkat UNDIP pada QS WUR…

Program Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan Waktu Dekat

PROGRAM  Sekolah Rakyat  akan segera diluncurkan dalam waktu dekat dan saat ini pemerintah tengah mematangkan program “Semua tim telah melakukan rapat koordinasi. Ada beberapa tim, ada tim untuk kurikulum, merekrut…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

8000 Pelari Ditargetkan Ikuti Purwokerto Half Marathon 2025

  • March 15, 2025
8000 Pelari Ditargetkan Ikuti Purwokerto Half Marathon 2025

Jelang Arus Mudik, Sambungan Jembatan Arteri Porong Amblas

  • March 15, 2025
Jelang Arus Mudik, Sambungan Jembatan Arteri Porong Amblas

Bakso Bintang Asia Bandung Perpaduan Kuliner Asia Tenggara

  • March 15, 2025
Bakso Bintang Asia Bandung Perpaduan Kuliner Asia Tenggara

Bayar Tiket Commuter Line Bisa Gunakan QRIS

  • March 15, 2025
Bayar Tiket Commuter Line Bisa Gunakan QRIS

Enam Bidang Studi di Undip Masuk QS WUR by Subject 2025

  • March 15, 2025
Enam Bidang Studi di Undip Masuk QS WUR by Subject 2025

Gakkum Kehutanan Tangkap Pembalak Liar di Kerumutan 

  • March 15, 2025
Gakkum Kehutanan Tangkap Pembalak Liar di Kerumutan