62 Tewas dalam Kecelakaan Pesawat di Sao Paulo

PESAWAT milik maskapai Veopass dengan nomor penerbangan 2283 membawa 58 penumpang dan empat awak mengalami kecelakaan di negara bagian Sao Paulo,Brasil, Jumat (9/8) waktu setempat.

Sebanyak 58 penumpang dan 4 kru meninggal dunia.

Pesawat jatuh di dekat rumah di Vinhedo, di barat laut ibu kota negara bagian Sao Paulo.

Pesawat ATR-72-500 ringan dengan kapasitas 68 orang, jatuh di lingkungan Capela sekitar pukul 1.28 siang waktu setempat atau pukul 23.28 WIB.

Berangkat dari Kota Cascavel, di Negara Bagian Parana, menuju Bandara Internasional Guarulhos di Sao Paulo.

Pesawat Hilang Ketinggian

Laporan dari platform pelacakan Flightradar menyebutkan bahwa pesawat kehilangan ketinggian sekitar 4.000 meter (sekitar 13.100 kaki) dalam rentang waktu sekitar satu menit.

BACA JUGA  Hendak Melayat, Wapres Malawi Tewas Kecelakaan Pesawat

Rumah sakit di Vinhedo, serta kota tetangga Valinhos dimobilisasi untuk menangani korban kecelakaan.

Presiden Luis Inacio Lula da Silva saat menghadiri sebuah acara meminta yang hadir untuk mengheningkan cipta setelah mengetahui kematian 62 orang di Sao Paulo.

“Berita yang sangat menyedihkan. Seluruh solidaritas saya untuk keluarga dan teman-teman korban,” kata Lula dalam sebuah video yang dibagikan di X.

Maskapai Brasil Voepass Linhas Aereas mengeluarkan pernyataan dukungan untuk otoritas yang terlibat dalam penanganan korban. Sedangkan penyebab insiden tersebut belum diketahui. (S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

ASSOCIATION of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Provinsi Riau mendukung keinginan Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Ketua…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

  • November 21, 2024
Pertamina Patra Niaga JBT Beri  Apresiasi seorang Operator SPBU