Sambut Libur Long Weekend, Daop 6 Operasikan 6 KA Tambahan Relasi Solo Balapan

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mengoperasikan enam kereta api tambahan untuk mengantisipasi lonjakan pelanggan pada libur long weekend Hari Raya Waisak 2024.

Menurut Manager Humas Daop 6, Krisbiyantoro ada enam KA tambahan dalam menjemput periode libur panjang tersebut, yakni KA (7015) Manahan Tambahan relasi Solo Balapan – Gambir pp yang mulai beroperasi Rabu (22/5) sampai Senin (27/5).

Lalu  KA (7023) Lodaya Tambahan relasi Solo Balapan – Bandung pp sebanyak 3 kali, yang juga mulai operasional  Rabu (22/5), Kamis (23/5), dan Minggu (26/5).

Kereta api tambahan ketiga adalah KA (7001A) Taksaka Tambahan relasi Yogyakarta – Gambir pp, yang jalan mulai  Kamis (23/5)  hingga Senin (27/5).

BACA JUGA  Presiden Jokowi Bakal Buka Peparnas XVII di Solo

“Kemudian KA (79F) Manahan relasi Solo Balapan – Gambir pp, beroperasi Rabu (22/5) hingga  Senin (27/5). Kereta tambahan berikutnya adalah KA (81F) Manahan relasi Solo Balapan – Gambir pp, beroperasi Rabu (22/5) hingga  Senin (27/5),” sambung Krisbiyantoro.

Kereta tambahan keenam adalah KA Sancaka  relasi Yogyakarta – Surabaya Gubeng pp, beroperasi Rabu (22/5) sampai Minggu (26/5).

Dia paparkan, peningkatan jumlah perjalanan KA itu merupakan bagian dari komitmen KAI untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, terutama pada masa high season.

Sebagai gambaran, pada Rabu (22/5) pukul 09.00 WIB, Daop 6 mencatat jumlah kedatangan penumpang KA jarak jauh sebanyak 22.624 penumpang, naik 57,8% dibanding Rabu (15/5) sebanyak 13.090.

BACA JUGA  Basarnas Bantu Evakuasi Lansia yang Tercebur Sumur

Sementara untuk Kamis (23/5), tercatat jumlah kedatangan penumpang KA Jarak jauh masih yang lebih tinggi sebanyak 23.346 penumpang. Jumlah tersebut tentunya akan terus bertambah seiring berjalannya Waktu.

Sebaliknya keberangkatan penumpang pafa Rabu (22/5) pukul 09.0 WIB di Daop 6 juga mencatat jumlah cukup tinggi. Data keberangkatan Sabtu mencatat 21.899 penumpang.

Daop 6 mengingatkan masyarakat  yang hendak bepergian, sebaiknya merencanakan dengan baik perjalanan KA nya agar tidak kehabisan tiket .

“Pada.long weekend ini permintaan sangat tinggi,” pesan Krisbiyantoro. (WID/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

APSPI Khawatir Susu Lokal tidak Punya Regulasi Perlindungan

ASOSIASI  Peternak Sapi Perah Indonesia (APSPI) khawatir produk susu lokal  tidak punya regulasi perlindungan. APSPI mendesak Presiden Prabowo Subianto  segera menerbitkan regulasi perlindungan produksi susu dalam negeri. Bila tidak, langkah…

Indosat Luncurkan Layanan Pascabayar IM3 Platinum

INDOSAT Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 meluncurkan kembali layanan pascabayar bertransformasi dengan identitas baru, IM3 PLATINUM. IM3 Platinum menjadi pionir layanan telekomunikasi yang mengintegrasikan kecanggihan teknologi Artificial…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

APSPI Khawatir Susu Lokal tidak Punya Regulasi Perlindungan

  • November 21, 2024
APSPI Khawatir Susu Lokal tidak Punya Regulasi Perlindungan

Wisudawan UGM Titik Awal Mengabdi kepada Bangsa

  • November 21, 2024
Wisudawan UGM Titik Awal Mengabdi kepada Bangsa

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

  • November 21, 2024
Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

Indosat Luncurkan Layanan Pascabayar IM3 Platinum

  • November 21, 2024
Indosat Luncurkan Layanan Pascabayar IM3 Platinum

Kapolri Berpesan Jaga Persatuan di Tengah Perbedaan Pilihan

  • November 21, 2024
Kapolri Berpesan Jaga Persatuan di Tengah Perbedaan Pilihan

Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Mulai Tinggalkan Pengungsian

  • November 21, 2024
Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Mulai Tinggalkan Pengungsian