Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersilaturahim dengan lima parpol untuk menjalin koalisi mengusung Gusti Bhre di Pilkada Solo, November mendatang. (MN/WID)
KETUA Umum PSI Kaesang Pangarep mampu menguatkan sosok penguasa adat Pura Mangkunegaran, yang memiliki nama asli Bhre Cakra Hutomo sebagai bakal calon walikota Solo yang diusung enam parpol non PDIP, menuju kontestasi Pilkada Solo, November mendatang.
” Ya tadi Mas Kaesang selaku Ketua Umum PSI, mengundang silaturahim enam parpol non PDIP, untuk berembug soal Pilkada Solo. Hasilnya memunculkan nama Gusti Bhre (Bhre Cakra Hutomo) sebagai calon walikota,” tukas Ketua DPD PSI Solo, Tri Mardiyanto ketika dikonfirmasi usai pertemuan Kaesang dengan enam parpol.
Bahkan menurut Wakil Ketua DPD Partai Golkar M Taufiqurrahman, ada upaya membangun koalisi besar enam parpol tanpa PDIP, di dalam pertarungan di Pilkada Solo.
Kesepakatan mengusung nama Bhre Cakra Hutomo, kini enam parpol, yakni Partai Golkar, PSI, Gerindra, PKB, PKS dan PAN akan mengusulkan kepada DPP partai masing masing, agar dapat rekomendasi.
Pendamping Gusti Bhre di Pilkada Solo
Taufiqurrahman menambahkan, Partai Golkar juga akan membawa nama Sekar Krisnauli Tanjung sebagai calon wakil walikota, pendamping Mas Bhre.
Pada bagian lain Ketua Gerindra Solo Ardianto Kus Winarno menyatakan, punya dua nama yang akan diusulkan sebagai calon wakil walikota.
“Ada tiga nama yang mendaftar di Gerindra yakni Diah Warih, Sekar Tanjung, dan Astrid Widayani. Namun Diah Warih akhirnya kami coret karena hanya ingin menjadi calon walikota. Sekar dan Astrid akan kami bawa ke DPP, sebagai pendamping Mas Bhre dalam kontestasi Pilkada Solo,” imbuh Ardianto.
PSI Solo tukas Tri Mardianto akan bertemu dengan Bhre Cakra Hutomo untuk menegaskan kesediaanya menjadi calon walikota.
Sejauh ini Bhre yang dipinang Kaesang, memang belum menyatakan secara tegas kesediaannya, meski gerak politik di lapangan tidak menggambarkan penolakan.
” Ya secara eksplisit, Mas Bhre sudah melakukan gerak politik di lapangan. Karena itu PSI menjadwalkan bertemu sekali lagi untuk meyakinkan, dan sekaligus memintanya tentang sosok yang akab mendampingi,” imbub Tri Marsiyanto.
Sementara terkait PKS, PKB dan PAN belum bisa dikonfirmasi, meski Ketua PSI Solo memberikan penegasan tentang persetujuan mengusung Mas Bhre.
“Untuk PKS memang juga mempunyai usulan dari internal sebagai calon wakil walikota,” pungkas dia. (WID/W-01)