Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

PERTAMINA Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah mengapresiasi seorang operator SPBU, Afrida Azzahra, yang sempat menjadi korban tindak kekerasan oleh konsumen. Afrida bertugas di SPBU 41.502.02 Sultan Agung. Kekerasan terjadi ketika dirinya mengarahkan konsumen untuk membeli bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi.

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Tengah, Aribawa mengungkapkan rasa terima kasihnya sebab Afrida telah menjalankan pekerjaan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP).

“Kami berterima kasih kepada Saudari Afrida yang telah melayani konsumen sesuai dengan SOP yang ditetapkan. Tentunya kami juga mengharapkan Saudari Afrida segera sehat kembali,” tuturnya.

Pihak Pertamina memberi apresiasi sebagai bentuk kepedulian dan penghargaan kepada Afrida yang telah menunjukkan dedikasi dalam melayani masyarakat, meski harus menghadapi risiko. Apresiasi diberikan pada Rabu (20/11) sekitar pukul 15.30 WIB, ketika Afrida sedang bertugas.

BACA JUGA  Operator SPBU Pertamina Dilatih Tanggap Darurat di Area Kerja

Dalam kesempatan yang sama, Sales Branch Manager I Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah, Januar Adi menyatakan bahwa saat ini Pertamina bertugas menyalurkan BBM bersubsidi, namun untuk jumlah pengguna yang terbatas.

“Kami memberi pengarahan kepada operator SPBU untuk meminta konsumen membeli BBM sesuai peruntukan. Kami juga memberi apresiasi kepada Saudari Afrida berupa _e-voucher_ MyPertamina senilai Rp1.000.000 yang bisa digunakan sehari-hari untuk konsumsi BBM non-subsidi,” ujar Januar. (Htm/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

ASSOCIATION of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Provinsi Riau mendukung keinginan Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Ketua…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

  • November 21, 2024
Pertamina Patra Niaga JBT Beri  Apresiasi seorang Operator SPBU