Belasan Migran Ilegal Tewas Saat Menyeberangi Selat Inggris

MENTERI Dalam Negeri Prancis Gerald Darmanin mengungkapkan, sedikitnya 12 orang tewas saat berupaya menyeberangi Selat Inggris dari Prancis, pada Selasa (3/9) waktu setempat.

Seperti dilaporkan Xinhua, sebuah perahu migran tenggelam di lepas pantai Cap Gris Nez di Pas-de-Calais pada Selasa, menurut otoritas maritim Prancis. Daerah di sekitar Calais, Prancis utara, menjadi titik awal untuk penyeberangan laut terpendek menuju Inggris.

Menurut data pemerintah Inggris, pada periode 25 Agustus hingga 31 Agustus 2024, total 1.758 migran ilegal berupaya menyeberangi Selat Inggris menggunakan perahu-perahu kecil untuk memasuki Inggris tanpa izin.

Operasi penyelamatan lewat laut dan udara telah dikerahkan, dan sebanyak 65 orang berhasil diselamatkan. Operasi pencarian dan penyelamatan masih berlangsung, dan jumlah final untuk korban tewas akan dipublikasikan malam ini.

BACA JUGA  Citroen Siap Goyang Kelas SUV di Tanah Air

Dalam kunjungan Perdana Menteri Inggris Keir Starmer ke Prancis pada pekan lalu, kedua negara menegaskan keinginan mereka untuk meningkatkan kerja sama perihal migrasi ilegal di Selat Inggris, terutama kaitannya dengan jaringan perdagangan manusia. (Ant/MN-06)

Anton Kustedja

Related Posts

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa pihaknya mengerahkan 5.940 Kantor Urusan Agama (KUA) serta 50 ribu penyuluh agama untuk melakukan pencegahan judi online. Hal ini dikemukakan Menag Nasaruddin seusai menghadiri…

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

ASSOCIATION of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Provinsi Riau mendukung keinginan Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Ketua…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

  • November 21, 2024
Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

  • November 21, 2024
Daop 6 Yogyakarta Gelar Ramp Check untuk Persiapan Nataru

Pertamina Patra Niaga JBT Beri Apresiasi seorang Operator SPBU

  • November 21, 2024
Pertamina Patra Niaga JBT Beri  Apresiasi seorang Operator SPBU