Bio Farma Inisiasi Program Kesehatan di Tasikmalaya

HOLDING BUMN Farmasi Bio Farma Group berkolaborasi dengan Kementerian BUMN RI mengadakan program Bio Farma untuk Kesehatan dan Kesejahteraan Desa di Kelurahan Tamanjaya, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya Jawa Barat.

Kegiatan itu sebagai bentuk perwujudan inisiatif Kementerian BUMN Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (PKE) dan Penurunan Stunting pada 14 hingga  15 Agustus 2024 lalu.

Pada kegiatan ini, Bio Farma Group memberikan bantuan berupa pembagian 1200 paket sembako kepada warga, mengadakan pengobatan gratis untuk 500 orang, renovasi fasilitas pendidikan, pemberian bantuan alat kesehatanuntuk posyandu, pembangunan posyandu, pembangunan sarana air bersih, pemasangan penerangan jalan umum melalui energi terbarukan panel surya, serta Pemberian Makan Tambahan (PMT) untuk balita di Kelurahan Tamanjaya.

BACA JUGA  Warga Diminta Jaga Kesehatan saat Cuaca Ekstrem

Beri apresiasi

Kepala Departemen TJSL Bio Farma, Sarmedi melalui keterangannya  mengapresiasi pihak-pihak yang telah menyukseskan kegiatan.

“Senang sekali dapat hadir ditengah masyarakat Kelurahan Tamanjaya, untuk melaksanakan kegiatan program desa sejahtera yang melibatkan karyawan Bio Farma Group,” ungkap Sarmedi.

Sarmedi menambahkan diharapkan kegiatan seperti ini dapat sustainable guna memberikan kontribusi positif untuk masyarakat. Program ini merupakan wujud kepedulian Bio Farma Group dalam rangka menjalankan Program TJSL.

Dadang Hilman, Lurah Kelurahan Tamanjaya, mengucapkan terimakasih kepada Bio Farma Group yang telah melaksanakan program Desa Sejahtera di Kelurahan Tamanjaya.

Kegiatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (PKE) merupakan inisiatif yang dilakukan oleh Kementerian BUMN dalam menindaklanjuti Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2022 tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem.

BACA JUGA  Perluas Jangkauan, Etawalin Gandeng TikTok

Strategi kebijakan yang diinisiasi adalah dengan melakukan pengurangan beban pengeluaran masyarakat, peningkatan pendapatan masyarakat, serta penurunan jumlah kantong-kantong kemiskinan. Sementara itu, Program Penurunan Stunting diatur dalam PeraturanPresiden RI Nomor 72 tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting. (Rava/N-01)

Dimitry Ramadan

Related Posts

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

BANJIR melanda  Kecamatan Daeyuhkolot dan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Banjir di dua kecamatan itu disebabkan luapan Sungai Citarum dan Sungai Cikapundung yang berasal dari arah Kota Bandung. BPBD Provinsi…

Asita Riau Dukung Penurunkan Harga Tiket Pesawat Jelang Nataru

ASSOCIATION of The Indonesian Tours and Travel Agencies (Asita) Provinsi Riau mendukung keinginan Presiden Prabowo Subianto untuk menurunkan harga tiket pesawat menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Ketua…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Tiga Pesan Anies untuk Memenangkan Pramono-Rano Karno

  • November 22, 2024
Tiga Pesan Anies untuk Memenangkan Pramono-Rano Karno

Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

  • November 22, 2024
Putin Tuding Barat Buat Perang di Ukraina Jadi Konflik Global

Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

  • November 22, 2024
Dampak Banjir di Kabupaten Bandung Tiga Rumah Rusak

Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

  • November 21, 2024
Tangkal Judol, Kemenag Mobilisasi Penyuluh Agama

Tim Esport Indonesia Juarai 16th IESF World Esports Championships

  • November 21, 2024
Tim Esport Indonesia Juarai  16th IESF World Esports Championships

Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara

  • November 21, 2024
Pengadilan Tipikor Vonis Mantan Dirut Tarumartani 8 Tahun Penjara