Pelamar Kerja di KAI Wisata Membludak Website malah Error

DIREKTUR Operasi KAI Wisata Wawan Ariyanto meminta maaf kepada para pelamar yang masih terkendala untuk submit lamaran ke website rekruitmen KAI Wisata sampai saat ini.

“Terus semangat dan mencoba dan juga memastikan perangkat yang digunakan untuk submit dokumen langsung menggunakan PC atau laptop” ungkap Wawan, Kamis (8/8).

Dalam keterangan tertulis, Wawan menjelaskan layanan penerimaan CSOT (Customer Service on Train) pada website rekruitmen yang dibuka sejak Selasa (6/8) sampai hari ini mengalami kendala.

Penyebabnya antusiasme para pelamar cukup tinggi. Wawan menambahkan pihaknya terus berupaya keras untuk memastikan server sistem pada layanan tersebut bisa terus lancar menerima lamaran para pelamar. Masa lamaran ditutup Kamis (8/8)  pukul 23.59 WIB.

BACA JUGA  Hadapi Libur Panjang, Daop 6 Sediakan 126.940 Kursi

“Sekali lagi kami sampaikan mohon maaf atas kendala yang terjadi dan ketidaknyamanan,” pungkasnya.

PT Kereta Api Pariwisata (KAI Wisata) membuka lowongan pekerjaan untuk Customer Service On Train yang akan dipekerjakan untuk KAI Commuter wilayah Jabodetabek.(AGT/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Perluas Kemitraan, KAI Logistik Gandeng GP Ansor Jatim

DALAM upaya memperluas kemitraan di sektor pengiriman barang retail, KAI Logistik menjalin kerja sama dengan Gerakan Pemuda (GP) Ansor Provinsi Jawa Timur. Kemitraan ini menjadi bentuk konkret dari semangat kolaborasi…

Plakat Penghormatan Martabat Kemanusiaan untuk Paus

KETUA Umum GP Ansor Addin Jauharuddin menyerahkan Plakat Penghormatan Martabat Kemanusiaan untuk Paus Fransiskus kepada Romo Fadjar Tedjo Soekarno PR dari Keuskupan Malang. Penyerahan plakat di sela-sela inaugirasi Ansor Istimewa,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

The Accountant 2: Film Action dengan Sentuhan Komedi-Bromance

  • April 27, 2025
The Accountant 2: Film Action dengan Sentuhan Komedi-Bromance

Bandara Ahmad Yani Buka Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora

  • April 27, 2025
Bandara Ahmad Yani Buka Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora

2.936 Peserta Ikuti UTBK–SNBT di UPN Veteran Yogyakarta

  • April 27, 2025
2.936 Peserta Ikuti UTBK–SNBT di UPN Veteran Yogyakarta

Basarnas Perluas Areal Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Progo

  • April 27, 2025
Basarnas Perluas Areal Pencarian Korban Tenggelam di Sungai Progo