Pilar Sosial Targetkan Ada “Wisuda” PKH Tiap Tahun

PILAR Sosial di Bengkulu ditargetkan agar “mewisuda” 10 penerima Program Keluarga Harapan (PKH) tiap tahun.

Hal itu disampaikan Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau Gus Ipul agar mereka yang telah “lulus” bisa dibina dan diberdayakan di Kementerian Sosial maupun kementerian lainnya.

“Seluruh Bengkulu ada 357 Pilar Sosial, maka ada 3.500 lebih tiap tahun keluarga penerima manfaat  (KPM) yang diwisuda, siap ya?” kata Gus Ipul dalam acara Dialog Pilar Sosial di Gedung Merah Putih, Bengkulu, Selasa (19/11).

Ia meminta agar mulai sekarang para Pilar Sosial mengamati dan menilai keluarga mana yang bisa didorong. Keberhasilan ini sangat ditentukan oleh kerja para pendamping.

BACA JUGA  Kemensos Bangun Sekolah Darurat di Kab Bandung dan Garut

“Untuk itu, tujuan utama dengan mengubah cara hidup, cara berpikir KPM kita. Kita bimbing, kita bina supaya lebih optimistis, memperhatikan kesehatan, berkecukupan secara ekonomi,” kata Gus Ipul.

Menurutnya, para pendamping yang paling mengenal dan mengetahui persis kondisi KPM. Oleh sebab itu pendamping harus bekerja dengan hati

“Mari para pendamping bekerja dengan benar dan baik. Gunakan prosedur, sanggup enggak? Siap enggak?” kata Gus Ipul yang langsung dijawab siap oleh para Pilar.

Ia memastikan pendamping yang berprestasi akan mendapatkan reward.

Sedangkan pendamping yang tak berprestasi akan mendapatkan punishment. “Pertahankan yang baik, yang kurang kita koreksi,” pungkasnya.

Menteri Sosial Saifullah Yusuf dan Wakil Menteri Agus Jabo Priyono melaksanakan kunjungan kerja ke Bengkulu, Selasa (19/10).

BACA JUGA  Kementerian Sosial Kirim Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir

Dalam kunjungan tersebut, Kemensos memberikan arahan kepada sentra dan sejumlah bantuan bagi Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS).(*/S-01)

Siswantini Suryandari

Related Posts

Kapolri Berpesan Jaga Persatuan di Tengah Perbedaan Pilihan

KAPOLRI  Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menegaskan pentingnya menjaga persatuan di tengah perbedaan pilihan. “Walaupun masing masing mempunyai perbedaan dalam hal pilihan, namun saya pesan siapa pun yang terpilih tentu…

Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Mulai Tinggalkan Pengungsian

BADAN Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan saat ini korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur sudah mulai berangsur meninggalkan posko pengungsian terpadu. “Pengungsi yang terpusat kami kurangi…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Kapolri Berpesan Jaga Persatuan di Tengah Perbedaan Pilihan

  • November 21, 2024
Kapolri Berpesan Jaga Persatuan di Tengah Perbedaan Pilihan

Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Mulai Tinggalkan Pengungsian

  • November 21, 2024
Warga Terdampak Erupsi Lewotobi Mulai Tinggalkan Pengungsian

Flores Timur tetap Bisa Laksanakan Pilkada

  • November 21, 2024
Flores Timur tetap Bisa Laksanakan Pilkada

Song Joong Ki Bagikan Kabar Kelahiran Anak Keduanya

  • November 21, 2024
Song Joong Ki Bagikan Kabar Kelahiran Anak Keduanya

Pj Gubernur Jateng Ajak Warga Sukseskan Pilkada Serentak

  • November 21, 2024
Pj Gubernur Jateng Ajak Warga Sukseskan Pilkada Serentak

Warga Blerong Antusias Ikuti Bakti Sosial Korpri Jateng

  • November 20, 2024
Warga Blerong Antusias Ikuti Bakti Sosial Korpri Jateng