DAERAH Istimewa Yogyakarta, akan mulai menyelenggarakan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk siswa SMA dan SMK mulai Februari mendatang.
“Sebagai percontohan MBG di tingkat SMA/SMK ini akan dimulai di SMK Negeri 4 yang berada di Jalan Sidikan, Umbulharjo, Kota Yogyakarta,” kata Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Daerah Istimewa Yogyakarta, Suhirman, Selasa (21/1) di Yogyakarta.
Suhirman, menjelaskan untuk pelaksanaan di level SMA/SMK masih memerlukan persiapan matang, terutama dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sehingga mundur dari rencana awal yang sedianya diagendakan pada Senin (20/1). “Komunikasi dengan SPPG berjalan lancar,” katanya.
Disdikpora DIY, ujarnya bertugas menyuplai data pendukung pelaksanaan, termasuk data sekolah yang berada dalam radius 3 kilometer (km) dari SPPG, jarak yang ditetapkan sesuai dengan standard operating procedure (SOP) atau prosedur operasional standar untuk memastikan makanan tiba dalam kondisi baik.
“Dari jaraknya sesuai SOP itu 3 kilometer kemudian berapa menit dari pengantaran makanan. Kita siap di mana pun,” ujar dia.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMKN 4 Yogyakarta Widiatmoko Herbimo menyampaikan bahwa pihaknya telah menerima informasi terkait penunjukan sekolahnya sebagai pilot project, kendati belum mengetahui detailnya.
“Kami telah menyerahkan data siswa sebanyak 1.200 orang. Seluruh biaya pelaksanaan MBG ditanggung oleh pihak pelaksana,” ujar Widiatmoko. (AGT/N-01)