Bantu Stabilitas Harga, Pemkab Humbahas Gelar Operasi Pasar Murah

DALAM rangka merayakan Bulan Suci Ramadan dan Idul Fitri 2025, pemerintah menugaskan BUMN Pangan untuk menyelenggarakan Operasi Pasar Murah. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga terjangkau dan akan dilaksanakan di seluruh Kantor Pos di berbagai kecamatan di Kabupaten Humbang Hasundutan.

Operasi Pasar Murah berlangsung pada 17-29 Maret 2025 dengan jadwal sebagai berikut:
Kecamatan Doloksanggul: 17-29 Maret 2025, pukul 09.00 – 11.00 WIB
Kecamatan Lintongnihuta, Paranginan, dan Pollung: 18-29 Maret 2025, pukul 09.00 – 11.00 WIB
Kecamatan Pakkat, Parlilitan, Baktiraja, dan Onan Ganjang: 19-29 Maret 2025, pukul 09.00 – 11.00 WIB
Kecamatan Sijamapolang dan Tarabintang: Setiap hari pekan hingga 29 Maret 2025, bertempat di kantor camat, pukul 09.00 – 11.00 WIB

BACA JUGA  Kiat untuk mulai berhenti merokok di momen Ramadhan

Komoditas yang dijual:

Beras SPHP Rp 12.300/kg
Minyak Kita Rp 14.700/liter
Bawang Putih Rp 32.000/kg
Daging Kerbau Beku Rp 75.000/kg
Daging Ayam Ras Beku Rp 34.000/kg
Gula Pasir Rp 15.000/kg

Syarat dan Ketentuan

Untuk melakukan transaksi, masyarakat wajib membawa KTP. Dengan adanya program ini, pemerintah berharap dapat membantu menjaga stabilitas harga bahan pokok serta meringankan beban masyarakat menjelang Idul Fitri.

Bagi warga yang ingin berbelanja, pastikan datang sesuai jadwal di kecamatan masing-masing dan manfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga lebih murah. (Satu/N-01)

BACA JUGA  Peduli Kaum Duafa, PT Len Industri Bagikan Sembako untuk Anak Yatim

Dimitry Ramadan

Related Posts

Bupati Sleman Minta Uji Kelaikan Kendaraan Diperketat

BUPATI Sleman Harda Kiswaya meminta pelaksanaan uji kelaikan kendaraan atau KIR (Keur Inspectie Rijtuigen) yang ditangani oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Sleman diperketat. Terutama mendekati masa angkutan lebaran kali ini. Bupati…

Provinsi Jawa Tengah Siap Sambut 17,9 Juta Pemudik

MENJELANG mudik Lebaran tahun 2025, Provinsi Jawa Tengah sudah siap menyambut kedatangan pemudik yang diperkirakan mencapai 17,9 juta orang. Pemerintah Provinsi Jateng sudah melakukan berbagai persiapan untuk menyambut kedatangan jutaan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Lewatkan

Arema FC Sudah Bisa Berkandang di Stadion Kanjuruhan

  • March 17, 2025
Arema FC  Sudah Bisa Berkandang di Stadion Kanjuruhan

Presiden Prabowo Dukung Timnas Lolos ke Piala Dunia

  • March 17, 2025
Presiden Prabowo Dukung Timnas Lolos ke Piala Dunia

Peringati Nyepi, Prambanan akan Ditutup dan Lampu Dipadamkan

  • March 17, 2025
Peringati Nyepi, Prambanan akan Ditutup dan Lampu Dipadamkan

Bupati Sleman Minta Uji Kelaikan Kendaraan Diperketat

  • March 17, 2025
Bupati Sleman Minta Uji Kelaikan Kendaraan Diperketat